Hari Ini KPU Pasang APK Paslon Walkot

Sebarkan:
IMG-20150905-01427

 

 

 

 

KPUD Binjai hari ini mulai melakukan pemasangan alat praga kampanye APK ketiga pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Binjai di 5 Kecamatan dan 37 Kelurahan yang ada di Kota Binjai, Sabtu (5/9/15) sejak pukul 11.00 wib siang.

 

Pemasangan APK ini dilakukan pihak KPUD Binjai langsung dipimpin Ketua KPUD Binjai, Herry Dani dan Komisioner KPUD Binjai serta Panitia Penyelenggara Kecamatan (PPK) didampingi Komisioner Panwas Kota Binjai, Abdullah Arkam SH dan Andi.

 

Di setiap Kecamatan, KPUD Binjai menyiapkan baliho ketiga pasangan calon ukuran 4x7 meter yang dipasang satu baliho di setiap kecamatan, spanduk 1.5x7 meter sebanyak 6 buah dengan total jumlah paling banyak 42 sampai 54 spanduk di setiap Kecamatan dan umbul-umbul ketiga pasangan calon sebanyak 20 buah.

 

Ketua KPUD Binjai, Herry Dani yang berada dilokasi mengatakan, hari ini, KPUD Binjai akan memasang di dua lokasi berbeda yakni Kecamatan Binjai Kota dan Kecamatan Binjai Selatan.

 
Baliho tersebut, masih kata Herry, akan di pasang di lapangan yang ada di setiap kecamatan. Untuk Kecamatan Binjai Kota, baliho akan kita tempatkan di Lapangan Merdeka Kota Binjai, jalan Veteran, Kelurahan Tangsi, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai, sedangkan di Kecamatan Binjai Selalatan akan ditempatkan di lapangan sepak bola, Kelurahan Tanah Seribu, Kota Binjai.

 

"Hari ini kita hanya melakukan pemasangan APK di dua Kecamatan, dan ini hanya pemasangan baliho dan spanduk saja, sedangkan untuk umbul-umbul akan kita pasanga pada esok hari," jelasnya.

 

Dikatakannya, dalam pengadaan alat praga ini, KPUD Binjai menyiapkan APK sebanyak 327 APK yang terdiri 222 sepanduk ukuran 1.5x7 meter. Sedangkan untuk umbul-umbul sebanyak 100 buah yang akan dipasang 20 umbul-umbul disetiap Kecamatan.

 

Untuk baliho sendiri, kata Herry, KPUD Binjai menyiapkan 5 buah dengan ukuran 4x7 meter yang akan dipasang satu buah disetiap Kecamatan.

 

"Semua sudah kita siapkan APK-nya, sekarang tinggal memasangnya saja di lokasi-lokasi yang telah ditentukan," ungkapnya.

 

Rencananya, lanjut Herry, jadwal pemasangan APK ini dilakukan selama 3 hari, terhitung dari hari ini sampai Senin (7/9/15) mendatang. "Mudah-mudahan bila tidak ada kendala, Senin pemasangan APK akan kita selesaikan di seluruh kelurahan dan kecamatan," pungkasnya.(bj-1)

 
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar