Angin Kencang, Rumah Ini Ditimpa Pohon

Sebarkan:
2015-10-09_20.19.30
Hujan deras disertai angin kencang yang melanda Kota Binjai membuat kesedihan yang mendalam bagi keluarga Asnawi (46) dan keluarganya.

Pasalnya, saat terjadi hujan deras dan angin kencang, rumah milik mereka rusak setelah tertimpa pohon tumbang.

Menurut Asnawi saat ditemui di rumahnya di Jalan Gunung Bendahara, Lingkungan 1, Kelurahan Pujidadi, Binjai Selatan mengatakan saat kejadian hanya dia dan anaknya yang berada di dalam rumah. "Istri saya sedang bekerja. Anak saya sedang makan," ujarnya, Jumat (9/10/15).

Sebelum pohon jati menimpa rumah mereka, hujan deras dan angin kencang, harus membuat mereka tetap bertahan di dalam rumah yang terbuat dari tepas dan beratap rumbia tersebut. "Tadi hujannya deras sekali dan anginnya kencang," kata pria yang tidak memiliki pekerjaan menetap itu.

Akibat pohon yang menimpa rumahnya, membuat Asnawi dan keluarga harus pindah untuk sementara menunggu rumah mereka diperbaiki. "Untuk sementara ini, kami sekeluarga mengungsi di sekolah madrasah nurul hidayah dekat sini," ujarnya sedih.

Istri Asnawi yang mendapat kabar kalau rumah mereka ditimpa pohon dan nyaris merenggut nyawa anaknya, langsung berlari. Dia menangis memeluk anak bungsu dari 6 bersaudara itu. "Beruntung anak saya tidak apa-apa dan hanya terkilir saja tangannya," ujar istri Asnawi. (hendra)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar