Ketua Gafatar Deliserdang san Istrinya Tidak Ambil Gaji Dua Bulan

Sebarkan:


Ketua Gerakan Fajar Nusantara (Gafatar) Deliserdang Sutrisno dan istrinya Nurhayati ternyata sudah tidak mengajar di SMA Negri 1 Galang. Selain itu Sutrisno pun tidak mengambil gaji selama dua bulan untuk bulan Desember dan Januari.
Kepala SMA Negri 1 Galang Tommer Simbolon kepada wartawan jika Sutrsino mengajar di SMA Negri 1 Galang sejak tahun 2006 sedangkan Nurhayati mulai mengajar sejak tahun 2007. Namun sejak 8 November 2015 Sutrisno dan istrinya sudah tidak lagi mengajar. "Sutrisno dan istrinya tidak mengajar sejak 8 November tahun 2015 lalu," jelasnya.

Lanjut Tommer Simbolon jika Sutrisno tidak mengambil gaji selama dua bulan untuk bulan Desember dan Januari. "Sudah tidak mengambil gaji dua bulan untuk bulan Desember dan Januari. Saat ini gajinya ada di bendahara , jika tiga bulan tidak ambil gaji maka gaji dikembalikan kas negara," ujarnya.

Tommer Simbolon pun mengakui jika pihaknya sudah mengirim tiga kali surat peringatan. "Kita sudah tiga kali mengirim surat peringatan ke keluarganya, tapi keluarga tidak tahu dimana. Sutrisno mengajar bahasa Inggris dan Nurhayati mengajar Biologi. Baru tahu kalau sutrisno masuk Gafatar informasinya dari guru - guru lainnya," tegasnya. (walsa)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar