Sebuah komunitas 'Karaoke' yang cukup ternama di Kota Pematangsiantar menggelar pesta ulang tahun yang ke-1 di International Restaurant, jalan Gereja (27/02/2016). Uniknya, seluruh anggota komunitas yang menamakan dirinya 'Happy Friends' itu menghadiri acara dengan mengenakan topeng diwajah bak pesta topeng ( Hallowen ).
Serangkaian acara seperti makan bersama, karaoke ria dan tarian topeng, menambah suasana acara yang penuh kegembiraan dan keramah-tamahan ini. Tidak jarang nampak ibu-ibu "Narsis" berfoto selfie dilokasi acara. Dengan ber-motto "Always Happy With Karaoke" , komunitas 'Happy Friends' yang mayoritasnya terdiri dari kaum ibu-ibu ini termasuk komunitas yang sangat kompak di Kota Pematangsiantar.
Ketua panitia acara Law Nelly didampingi Ros Meili ketika ditanyain di sela-sela acara, mengatakan tujuan dibuat acara ini supaya anggota komunitas bisa semakin kompak dan selalu menjaga kekeluargaan yang selama ini telah terjaga.
"Ya supaya kita semua semakin kompak aja. Selama ini kan hubungan sesama anggota sudah terjaga, jadi ini untuk menjaga kekeluargaan ini saja. Rencananya setiap tahun, setiap ulang tahun kita akan buat acara," ujar Nelly.
Saat Metro Online menanyakan alasan mengenakan topeng di acara, ia mengakui agar terlihat lebih unik dan lucu saja.
"Agar terlihat lebih unik dan lucu saja, karena di Siantar jarang terlihat yang seperti ini. Apalagi ini yang sudah tua-tua. Gini-gini semuanya masih jiwa muda, makanya semua setuju kalau acara dengan mengenakan topeng..ha..ha..," ucap Nelly sambil tertawa.
Acara yang dihadiri oleh seratusan orang ini dimulai sekitar jam 19.00 hingga jam 22.00 malam. Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan saling bersalaman.(snd)
Ketua panitia acara Law Nelly didampingi Ros Meili ketika ditanyain di sela-sela acara, mengatakan tujuan dibuat acara ini supaya anggota komunitas bisa semakin kompak dan selalu menjaga kekeluargaan yang selama ini telah terjaga.
"Ya supaya kita semua semakin kompak aja. Selama ini kan hubungan sesama anggota sudah terjaga, jadi ini untuk menjaga kekeluargaan ini saja. Rencananya setiap tahun, setiap ulang tahun kita akan buat acara," ujar Nelly.
Saat Metro Online menanyakan alasan mengenakan topeng di acara, ia mengakui agar terlihat lebih unik dan lucu saja.
"Agar terlihat lebih unik dan lucu saja, karena di Siantar jarang terlihat yang seperti ini. Apalagi ini yang sudah tua-tua. Gini-gini semuanya masih jiwa muda, makanya semua setuju kalau acara dengan mengenakan topeng..ha..ha..," ucap Nelly sambil tertawa.
Acara yang dihadiri oleh seratusan orang ini dimulai sekitar jam 19.00 hingga jam 22.00 malam. Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan saling bersalaman.(snd)