Polres Langkat Amankan Kurir 20 Kg Ganja

Sebarkan:
[caption id="attachment_49673" align="aligncenter" width="540"]Kurir 20 kg ganja asal Aceh diciduk di Stabat Kurir 20 kg ganja asal Aceh diciduk di Stabat[/caption]

Tim gabungan Satan Reserse Narkoba Polres Langkat, polsek stabat dan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) berhasil menggagalkan peredaran narkotika jenis Ganja seberat 20 Kilogram dari tangan AW alias Abdul, salah seorang penumpang Bus penumpang jurusan Banda Aceh – Medan, Senin (28/3) pukul 05.30 wib.

Informasi dihimpun dari kepolisian, tersangka warga Desa Ruti Siti Nara Kecamatan Siti Nara Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi NAD, diamankan saat petugas menggelar razia terhadap kendaraan yang melintas di Jalinsum Stabat – Medan, persisnya di depan Pos Lantas Desa Sei Karang Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat.
Seperti biasa petugas menggelar sweping guna mencegah masuknya peredaran narkoba yang kian marak di Jalinsum Stabat- Medan persisnya di depan Pos Lantas Desa Sei Karang, Stabat. Didalam kendaraan itu personel Sat Reserse Narkoba dibantu dengan petugas Polsek Stabat dan BNNK Langkat satu persatu memeriksa setiap orang.

Saat petugas melakukan pemeriksaan terhadap koper hitam dengan disaksikan pemiliknya yang duduk di bangku nomor 11, ditemukan lima bal ganja. Selanjutnya personel menanyakan kepada tersangka dimana barang lainnya.

Selanjutnya, tersangka mengakui ada 15 bal lagi sambil menunjukan koper biru miliknya. Setelah itu petugas disaksikan pelaku membuka dan ternyata berisikan belasan bungkus ganja hingga semua totalnya menjadi 20 bal atau sekitar 20 kilogram ganja.

“Sebagai kurir saya diupah Rp8 juta jika berhasil mengantar semua barang tersebut sampai tujuan ke Medan. Tapi sebelumnya saya hanya memperoleh uang jalan dan sisanya akan diterima usai mengantarkan ganja itu,” ujar Abdul saat ditemui di ruang penyidik mapolres Langkat.

Kapolres Langkat AKBP Dwi Asmoro, SIK, MH melalui Kasat Reserse Narkoba Polres Langkat AKP Supriyadi Yantoto, SH didampingi Kasi Barantas BNNK Langkat Kompol Ediyanto, kepada wartawan mengakui penangkapan tersebut. (Ist)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar