Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Deliserdang yakin target peningkatan partisipasi pemilih hingga 75 persen.
Untuk mensukseskan pesta Demokrasi itu KPUD Deliserdang telah melakukan persiapan pada setiap event Pemilihan umum.
"Diperkirakan pada bulan Juli 2018 mendatang Kabupaten Deliserdang akan menggelar Pilkada Bupati dan wakil Bupati dan bersamaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut," ujar ketua KPUD Deliserdang, Timo Dahlia Daulay.
Menurut Timo didampingi komisioner KPU lainnya Lisbon Situmorang, Bobi Indra Prayoga, Rajudin Batubara dan Arifin Sihombing menjelaskan, pelaksanaan pesta demokrasi tersebut tentunya pada tahun 2017 nanti KPU Deliserdang sudah memasuki tahapan pelaksanaan.
"Sedangkan khusus pada Pilkada Bupati dan wakil Bupati akan memasuki fase pra tahapan Pilkada pada tahun 2016 ini," ungkapnya.
Oleh karena itu KPU Deliserdang saat ini dan kedepannya telah melakukan beberapa langka rencana kerja antara lain telah menyusun anggaran pra tahapan dan pelaksanaan pilkada 2018.
"Dalam penyusunan anggaran tahapan Pilkada KPU Deliserdang bekerjasama dengan SKPD terkait melakukan pengkajian lebih lanjut, mengingat pelaksanaan Pilkada Deliserdang bersamaan dengan pelaksanaan Pilgubsu," terang Timo.
Selain itu, KPU Deliserdang juga telah melakukan riset partisipasi pemilih tahun 2014 dan hasilnya telah dilaporkan ke KPU Pusat dan KPU Propinsi, sedangkan hasil riset tersebut nantinya akan dijadikan sebagai bahan evaluasi dalam peningkatan dan perbaikan pelaksanaan pemilu, khususnya di Kabupaten Deliserdang.
Dengan program yang telah dan akan disusun kedepannya diharapkan KPU Deliserdang siap menghadapi Pilkada Bupati dan wakil Bupati Deliserdang.
"KPU sangat optimis mensukseskan Pilkada, ini diperkuat pernyataan Bupati Deliserdang saat komisioner KPU melakukan audiensi bahwa pemerintah Kabupaten Deliserdang siap mendukung penuh mensukseskan Pilkada," tegasnya. (walsa)
Oleh karena itu KPU Deliserdang saat ini dan kedepannya telah melakukan beberapa langka rencana kerja antara lain telah menyusun anggaran pra tahapan dan pelaksanaan pilkada 2018.
"Dalam penyusunan anggaran tahapan Pilkada KPU Deliserdang bekerjasama dengan SKPD terkait melakukan pengkajian lebih lanjut, mengingat pelaksanaan Pilkada Deliserdang bersamaan dengan pelaksanaan Pilgubsu," terang Timo.
Selain itu, KPU Deliserdang juga telah melakukan riset partisipasi pemilih tahun 2014 dan hasilnya telah dilaporkan ke KPU Pusat dan KPU Propinsi, sedangkan hasil riset tersebut nantinya akan dijadikan sebagai bahan evaluasi dalam peningkatan dan perbaikan pelaksanaan pemilu, khususnya di Kabupaten Deliserdang.
Dengan program yang telah dan akan disusun kedepannya diharapkan KPU Deliserdang siap menghadapi Pilkada Bupati dan wakil Bupati Deliserdang.
"KPU sangat optimis mensukseskan Pilkada, ini diperkuat pernyataan Bupati Deliserdang saat komisioner KPU melakukan audiensi bahwa pemerintah Kabupaten Deliserdang siap mendukung penuh mensukseskan Pilkada," tegasnya. (walsa)