Bupati Deliserdang Terima Penghargaan Top 99

Sebarkan:


Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan menerima penghargaan TOP 99 Inovasi pelayanan publik Indonesia tahun 2017 dari Menpan RB Asman Abnur pada lomba SINOVIK menyisihkan 3.054 inovator terbaik dari Kementerian, Pemprov, Kabupaten/Kota, lembaga BUMN/BUMD atas keberhasilan Deli Serdang menerapkan model pengelolaan sekolah yang berwawasan lingkungan.

Gerakan itu yakni “Opung Sari Basah Bang” (operasi Pungut Sampah Setiap Hari Bank Sampah Pembinaan Berjenjang) di bawah Kendali Dinas Pendidikan Kabupaten Deli Serdang.

Informasi diperoleh pada Senin (22/5), penghargaan ini diberikan pada Sabtu (20/5) malam di ruang utama Gelar Pelayanan Publik Jawa Timur Gelora Joko Samudro, Kabupaten Gresik.

Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Deli Serdang Wastianna Harahap kepada wartawan mengatakan keberhasilan ini tidak terlepas dari komitmen Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan menerapkan Gerakan Deli Serdang “BERSERI” (Bersih, Rapi, Sejuk, Rindang dan Indah) untuk melaksanakan program pengelolaan sampah dan lingkungan hidup secara terpadu yang dicanangkan 17 Mei 2015 yang lalu oleh Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal H Marwan Ja’far SE,SH BBA.

Sedangkan “Opungsari Basah Bang” merupakan program bersama warga sekolah untuk membiasakan budaya bersih sedangkan Basah (Bank Sampah) adalah tempat mengumpulkan sampah yang sudah dipilah dikelola seperti sistem perbankan yang dilakukan oleh petugas, penyetorannya adalah lewat warga sekolah dan mendapat buku tabungan seperti menabung di Bank.

Sedangkan Bang (Pembinaan Sekolah Berjenjang) menggunakan prinsip multi level marketing yaitu satu sekolah adiwiyata nasional membina 20 sekolah non Adiwiyata.
"Penerapan model pengelolaan sekolah Opung Sari Basah Bang ini telah dicanangkan sejak 3 oktober 2014 lalu, sehingga sekolah yang berwawasan lingkungan di Kabupaten Deli Serdang dari 114 sekolah atau 8,69 % pada tahun 2013 menjadi 507 sekolah atau 37,27 % pada tahun 2016 bertambah 939 sekolah atau 44,73 %. hal ini telah dipaparkan Bupati Ashari Tambunan dihadapan Tim Kemenpan RB pada Selasa 2 Mai 2017 yang lalu," kata Wastianna Harahap.

Wastianna juga menjelaskan, pencapaian prestasi ini merupakan pengulangan karena pada tahun 2016 yang lalu melalui inovasi program CERDAS (Percepatan Rehabilitasi dan Apresiasi Terhadap Sekolah) dengan memberdayakan masyarakat, didukungan pihak swasta bersama pemerintah dibidang pendidikan, Pemerintah Kabupaten Deli Serdang juga meraih TOP 99 Inovasi pelayanan publik.

Sedangkan penilaian Inovasi pelayanan publik Indonesia tahun 2017 dilakukan Kemenpan-RB terhadap 3.054 peserta dari 4 instansi (Kementerian, Lembaga, Pemprov, Pemkab/Pemko dan BUMN). dari jumlah itu 66 instansi yang diundang untuk menerima penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Indonesia 2017.

Untuk Sumut, selain Deli Serdang penghargaaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Indonesia 2017 juga diterima Gubernur Sumatera Utara T Erry Nuradi melalui unit inovasi UPT Samsat Medan Selatan dengan judul Layanan Terpadu Pelayanan Pembayaran Pajak Kenderaan Bermotor dan Perpanjangan SIM.

Menpan RB Asman Abnur yang didampingi sejumlah Menteri Kerja terkait pada acara penyerahan penghargaan Top 99 Inovasi Pelayanan Publik Indonesia tahun 2017 tersebut, mengajak seluruh Instansi baik Kementerian, Pemprov, Kabupaten/Kota dan BUMN, untuk terus melakukan inovasi di berbagai bidang bagi upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat .

Sementara Bupati Deli Serdang Ashari Tambunan disela-sela penerimaan penghargaan TOP 99 ini mengatakan , salah satu keunggulan Model “Opungsari Basah Bang” adalah strategi ini bisa diadopsi, diadaptasi, ditiru dan diimplementasikan setiap daerah yang memiliki tugas yang sama, walaupun Opung Sari Basah Bang itu milik Pemerintah Kabupaten Deli Serdang, tetapi bisa direplikasi oleh daerah lain di Indonesia.(walsa)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar