Dankomar Resmikan Kesatrian Yonif-7 Marinir

Sebarkan:
[caption id="attachment_79318" align="aligncenter" width="919"] Dankomar Resmikan Kesatrian Yonif-7 Marinir[/caption]

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono, S.H, M.H, M.Tr (Han) meresmikan Kesatrian Batalyon Infanteri-7 Marinir (Yonif-7 Mar) Lampung di Markas Yonif-7 Mar Ketapang, Teluk Pandan, Pesawaran, Lampung. Senin (22/05/2017).
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti Mayonif-7 Marinir oleh Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono, S.H, M.H, M.Tr (Han), dilanjutkan dengan penekanan tombol secara bersamaan oleh Dankormar, Danbrigif-3 Mar dan Danyonif-7 Mar. Kemudian dilakukan pemotongan pita peresmian nama gedung Mako Yonif-7 Marinir “RENCONG” oleh Ketua Gabungan Jalasenastri Kormar Ny. Keke Bambang Suswantono.

Acara yang dirangkai dengan upacara penyerahan jabatan Komandan Brigade Infanteri-3 Marinir (Danbrigif-3 Mar) dari Kolonel Marinir Hermanto, S.E, M.M., kepada Komandan Korps Marinir ini sebelumnya diawali dengan unjuk kemampuan para prajurit petarung Korps Marinir.

Aksi prajurit yang menampilkan demontrasi mulai dari serangan kilat, aksi bunuh senyap, Pertempuran Jarak Dekat. Kemudian dilanjutkan aksi Terjun Payung Free Fall Boogie Jump dengan membawa bendera Yonif-7, 8, 9 dan 10 Marinir, Bendera Korps Marinir, Bendera TNI AL, Bendera Provinsi Lampung dan Bendera Merah Putih, yang kesemuanya mendarat dengan sempurna di daerah Droping Zone.

Hadir dalam acara tersebut Kapolda Lampung, Danpasmar-2, Danrem Gatam, Kasat Brimob Polda Lampung, Bupati Lampung Selatan, Bupati Pesawaran, para Asisten Dankormar, Ketua Gabungan Jalasenastri Korps Marinir dan tamu undangan lainnya.(mar)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar