Peringati Isra Mi'raj 2017, Kapoldasu: Mari Tingkatkan Keimanan Personel Polri

Sebarkan:
Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Utara melaksanakan Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW tahun 1438H, di Mesjid Al-Hidayah Polda Sumut, Rabu (10/5/2017).

Hadir dalam acara tersebut, Kapolda Sumut Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel, Wakapolda Sumut Brigjen Pol Agus Andrianto, Para Pejabat Utama, Al-Ustadz KH. Amiruddin MS, MBA selaku penceramah, Bhayangkari Polda Sumut Ningrum Rycko Amelza Dahniel, Bhayangkari Polda Sumut dan Para Personel Polda Sumut.

Acara yang bertema “Dengan Hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Kita Tingkatkan Keimanan dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri yang Profesional, Modern dan Terpercaya." Ini dimulai dengan pertunjukan Nasyid dari pesantren dan dilanjutkan dengan pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an beserta Sari Tilawahnya oleh Personel Polda Sumut.

Kapolda Sumut Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada panitia acara dan Al-Ustadz atas kesediaannya memberi tausiah kepada personel Polda Sumut.

"Tujuan dari peringatan Isra’ Mi’raj adalah sebagai momen untuk mengkaji dan mengambil hikmah dari perjalanan paling monumental dan bersejarah dari Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW sekaligus meningkatkan silaturahmi dan soliditas internal," ujar Kapolda.
Kapolda juga membacakan sekilas tentang peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Isra’ Mi’raj ini tentang turunnya perintah shalat dari Allah SWT kepada Umatnya melalui Nabi Muhammad SAW, dimana perintah shalat yang semula 50 Waktu menjadi 5 waktu sehari semalam. Namun pahalanya tetap seperti 50 waktu, karena setiap 1 kebaikan dilipatgandakan pahalanya menjadi 10 kebaikan.

"Shalat juga dapat membentuk sikap disiplin dan shalat juga sebagai tiang agama. Shalat sebagai instrument Revolusi Mental untuk mencegah perbuatan keji dan mungkar," ucapnya.

Jenderal Bintang Dua ini berharap peringatan Isra’ Mi’raj dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan dalam rangka mewujudkan personel Polri yang Promoter, Personel Polda Sumut semakin rajin beribadah.

"Utamakan shalat berjamaah di Masjid dan ibadah shalat yang kita laksanakan dapat mencegah perbuatan keji dan mungkar, shalat yang kita lakukan dapat membentuk pribadi yang displin, loyal dan berdedikasi tinggi," katanya.

Sementara dalam tausiahnya, Al-Ustad Amiruddin memberikan pencerahan kepada personel Polda Sumut tentang peristiwa Isra’ Mi’raj, bagaimana turunnya perintah shalat dari Allah kepada umatnya melalui Nabi Muhammad SAW dimana peristiwa penting tersebut perjalanan di malam hari yang dilakukan Nabi SAW dari Masjidil Haram ke masjidil Aqsa.

Dengan peristiwa tersebut, kata Ustad Amiruddin, bagi kaum mukminin tentunya tidak ada keraguan lagi, karena sudah dijelaskan oleh Allah dalam firmanNya di atas.

"Adapun yang dinamakan Mi ’raj adalah naiknya Nabi Muhammad Saw. Dari masjid Aqsa menuju ke luar angkasa, dan akhimya sampai yang paling tinggi, yaitu dinamakan sidratul muntaha. Dan tempat yang paling tinggi itu tidak mungkin bisa dijangkau oleh manusia, walaupun dengan menggunakan alat yang canggih, kecuali Nabi Saw yang dapat sampai di sana, karena kekuasaan dan kehendak Allah semata. Shalat adalah kewajiban kita yang harus dilakukan oleh setiap muslim yang hasilnya dari Isra’ dan Mi’raj Nabi Saw. Bagi orang-orang beriman yang harus yakin dengan adanya peristiwa tersebut," ujar Ustad Amiruddin.

Setelah selesai acara, Kapolda Sumut beserta istri dan para pejabat utama memberikan tali asih kepada anak-anak yatim piatu.(sandy)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar