![]() |
6 Juli, Festival Bunga & Buah di Berastagi |
Festival bunga dan buah akan diselenggarakan selama tiga
hari di open stage mejuah –juah Berastagi. Rencananya, kegiatan itu dibuka oleh
Menteri Parawisata pada Kamis 6 Juli 2017. Agenda itu diharapkan nantinya
berdampak positif bagi masyarakat Karo, khususnya bagi petani bunga.
”Pestival bunga dan buah yang diselenggarakan selama tiga
hari ini diharapkan dapat meningkatkan pendapatan para petani bunga sehingga
perekonomian tanah karo akan semakin bergairah kembali,” ujar Bupati Karo pada
saat konfrensi pers pematangan kesiapan pelaksanaaan kegiatan tahunan yang
telah teragenda itu, Selasa (4/7) di Gerdung Kesenian komplek Taman Mejuah-juah
Berastagi.
Lebih lanjut disampaikan Bupati Karo, selain rencana
pembuakaan dilakukan oleh Menteri Parawisata juga akan dihadiri Gubernur
Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi dan tokoh masyarakat Karo, Budaya, Agama,
BUMD, TNI, Polri dan perwakilan masing –masing setiap kecamatan.
“Selain Karnaval
budaya dari setiap kecamatan juga akan ada karnaval mobil hias lebih kurang
sekitar 40 sampai 50 mobil yang tujuannya untuk memeriahkan pestival ini,
sekali gus untuk menggairahkan pendapatan petani bunga,” ujarnya.
Hal serupa juga disampaikan oleh wakil Bupati Karo,
Cory.S Sebayang bahwa pihaknya akan terus meningkatkan pelaksanaan pestival
bunga dan buah untuk tahun yang akan datang.”Kita akan terus tingkatkan
kegiatan ini dari Sumatera Utara akan ditingkatkan ke tingkat Nasional hingga
internasional sehingga gaung pestival bunga dan buah yang ada di Kabupaten Karo
akan mendunia serta menjadi perhatian internasional,” katanya dalam pertemuan
itu.
Sementara Dandim 0205 Tanah Karo, Kol.Agustatius Sitepu
dalam sambuatanya mengatakan bahwa pelaksanaan pestival bunga dan buah yang
akan dilaksanakan pada Kamis, 6 Juli 2017 akan lebih meriah dari pelaksanaan
pestival bunga internasional di Tomohon Sulawesi utara.
“Dari 50 unit mobil hias yang ikut dalam pestival ini,
tentunya akan membutuhkan bunga yang tidak sedikit karena semua mobil hias akan
mempergunakan bunga dan buah yang bahan bakunya berasal dari hasil pertanian
yang ada di tanah karo khususnya dari Desa Raya dan Seberaya,” ujar Sitepu.
Dari pertemuan tersebut diketahui mobil hias akan
mengawali karnaval start dari gedung DPRD Kabupaten Karo menuju titik kumpul di
SMA Negeri Berastagi selanjutnya akan melakukan mengikuti pawai budaya dari
perwakilan umum dan setiap kecamatan yang ada di Kabupaten Karo menuju panggung
kehomatan di depan Kantor Pos Berastagi. Mobil hias akan di tempatkan sebagian
di pelataran open stage dan di depan tugu juang Berastagi sampai selesai acara
pestival bunga dan buah yang diselenggarakan selama tiga hari Kamis 6 sampai Sabtu
9 Juli 2017.(marko)