![]() |
dana desa |
Proses penyaluran dana desa (Dandes) untuk tahap pertama
tahun 2017 di daerah Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) sudah mencapai 262
desa dari total seluruh desa sebanyak 386 desa atau 60 persen dari keseluruhan
desa yang ada di seluruh wilayah Kabupaten Paluta.
Demikian di sampaikan oleh Kepala Dinas Pemberdayaan
Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Paluta Hamdan Sukri Siregar SSos MM kepada
wartawan, Jumat (7/7).
Dikatakannya, sesuai dengan data update terakhir per
tanggal 6 Juli, dari 386 desa di seluruh wilayah Kabupaten Paluta, baru 262
desa yang disalurkan dandes dari RKUD ke RKDes. "Hingga tanggal 6 Juli,
baru 262 desa dari 386 desa yang disalurkan dandes dari RKUD ke RKDES
masing-masing" ujarnya.
Sementara, 124 desa lainnya saat ini masih dalam tahap
proses penyelesaian administrasi untuk pencairan dandes tahap pertama sebesar
60 persen dari total dandes yang akan diterima desa.
Lanjutnya, dari 262 desa yang sudah menerima dandes tahap
I tersebut, dana yang disalurkan sebesar Rp101.157.361.200 dari total dandes
tahap I tahun 2017 yang dianggarkan sebesar Rp172.416.881.400 untuk 386 desa.
"Itu adalah dandes tahap pertama atau 60 persen dari total dandes yang
akan diterima desa masing-masing," katanya.
Hamdan juga menambahkan bahwa untuk tahun 2017,
pemerintah menganggarkan dandes untuk 386 desa yang ada di Kabupaten Paluta
sebesar Rp287.361.469.000 yang akan disalurkan dalam dua tahap. Tahap pertama
60 persen dan tahap kedua 40 persen.
Pada kesempatan ini, ia mengimbau kepada seluruh
pemerintahan desa agar segera dapat menyelesaikan administrasi dan berkas yang
dibutuhkan agar proses penyaluran dandes dari RKUD ke RKDes dapat segera di
realisasikan sehingga proses pembangunan yang direncanakan dengan anggaran
dandes dapat segera dilaksanakan.(plt-1)