![]() |
Sekda Lepas Pawai Taaruf MTQ Ke-X Tingkat Paluta
|
Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an ke X tingkat
Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) tahun 2017 dijadwalkan akan digelar pada
Kamis (7/9) pukul 20.00 WIB malam. Sebelumnya, para kafilah dan peserta
mengikuti pelaksanaan pawai ta'aruf yang diikuti oleh seluruh kafilah dari 12
kecamatan, marching band dan SKPD se-Paluta.
Iring-iringan pawai ta'aruf tersebut dilepas oleh Sekda
Paluta Burhan Harahap SH didampingi Kabag Kesra Jhonson Muda Siregar SSos,
asisten I Setdakab Paluta Syarifuddin Harahap beserta perwakilan Kemenag Paluta
pada Kamis (7/9) sekitar pukul 15.00 Wib dari pelataran Mesjid Raya Gunungtua,
Kecamatan Padang Bolak.
Sementara, Bupati Paluta Drs Bachrum Harahap, didampingi
wabup Paluta Riskon Hasibuan SE, ketua DPRD Paluta Mukhlis Harahap Shi, Kakan
Kemenag Paluta Drs H Permohonan Siregar, Kejari Paluta, Kapolsek Padang Bolak,
Danramil 05 PB beserta sejumlah pimpinan SKPD Paluta tampak berada diatas
panggung kehormatan yang berada di depan bekas kantor Dishutbun Paluta memberi
salam penghormatan kepada seluruh peserta.
disambut Bupati Padanglawas Utara Drs Bachrum Harahap dan
dihadiri Wakil Bupati H Riskon Hasibuan, Ketua DRPD Paluta, Muklis Harahap
beserta unsur Muspida dan Muspika se-Kabupaten Padanglawas Utara.
Menurut Sekdakab Paluta Burhan Harahap SH yang bertindak
sebagai ketua panitia pelaksana MTQ ke X tingkat Kabupaten Paluta tahun 2017 ,
pawai ta'aruf ini merupakan rangkaian acara pembukaan MTQ ke X tingkat
Kabupaten Paluta dengan tujuan untuk mengajak masyarakat ikut serta memeriahkan
dan mensukseskan pelaksanaan MTQ sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman dan
kecintaan masyarakat terhadap Al-Qur'an.
"Selain merupakan rangkaian acara pembukaan, pawai
ta'aruf ini dimaksudkan untuk mengajak masyarakat mendukung dan mensukseskan pelaksanaan
MTQ tingkat Kabupaten ini," ujarnya.
Katanya, untuk tahun ini pelaksanaan MTQ ke X tahun 2017
tingkat Kabupaten Paluta digelar di lapangan Alun-alun kota Gunungtua yang
diikuti oleh 12 kafilah dari kecamatan yang ada di Paluta.
Pada kesempatan ini ia berpesan agar seluruh masyarakat
ikut bekerja sama dalam menyukseskan pelaksanaan MTQ ke X tahun 2017 tingkat
Kabupaten Paluta dan menjadikannya sebagai wahana religius untuk menambah
pengetahuan dan kecintaan masyarakat dalam membaca dan mengamalkan Al-Qur'an.
Senada, sekretaris panitia pelaksana Jhonson Muda Siregar
SSos menyampaikan bahwa pawai ta'aruf ini diikuti oleh 60 rombongan peserta
yang merupakan kafilah peserta MTQ, SKPD se Paluta, pelajar SD, SMP, SMA,
Ponpes serta dimeriahkan oleh grup marching band dari sejumlah sekolah yang ada
di Paluta.
Katanya, untuk pelaksanaan pembukaan MTQ ke X tahun 2017
tingkat Kabupaten Paluta dijadwalkan akan digelar pada Kamis (7/9) malam
sekitar pukul 20.00 WIB yang akan dibuka langsung oleh Bupati Paluta Drs
Bachrum Harahap. Sedangkan untuk pelaksanaan MTQ dijadwalkan akan berlangsung
dari tanggal 7 hingga 9 September 2017 yang seluruh rangkaian kegiatan
dipusatkan di lapangan Merdeka, Alun-alun Pasar Gunugtua, Kecamatan Padang
Bolak.(plt-1)