Bahayakan Pengguna Jalan, Briptu Muchlis Sapu Batu Krikil Berserakan di Jalan

Sebarkan:


Deliserdang – Banyak cara yang bisa dilakukan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat demi terciptanya Polri yang Promoter (Profesional, Modern, danTerpercaya). Dalam memberikan pelayanan prima tidak hanya harus dilakukan di kantor saja melainkan ditempat-tempat umum di tengah-tengah masyarakat.Seperti contoh yang dilakukan oleh salah satu personel dari Sat Sabhara Polres Deliserdang  Briptu Muchlis.

Informasi diperoleh pada Sabtu (18/11), tanpa ada rasa canggung dan malu-malu, Briptu Muchlis  melakukan hal yang bisa dikira sepele bagi semua orang namun sangat bermanfaat bagi keselamatan pengguna jalan. Di sela-sela kegiatannya mengatur lalu lintas untuk mengurai kemacetan, Briptu Muchlis melihat batu krikil yang berserakan di badan jalan. Melihat hal itu, Briptu Muchlis berinisiatif untuk mencari sapu lidi untuk  membersihkan krikil yang bertebaran tersebut ke pinggir badan jalan.

Apa yang dilakukannya ini semata-mata untuk menghindari kecelakaan bagi pengguna jalan khususnya pengguna kenderaan roda dua yang suatu saat bisa saja tergelincir pada saat melakukan pengereman.(walsa)




Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar