Pelanggan Kecewa Pelayanan Dealer Sukses Motor Globalindo di Paluta

Sebarkan:



Salah satu warga pelanggan sepeda motor Honda kecewa dengan pelayanan dealer sepeda motor Honda Sukses motor globalindo yang beralamat dijalan lintas Gunung tua-Padang Sidempuan km 1,5 kecamatan Padang bolak,Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta).



Pasalnya sejak  Sh (30)membeli sepeda motor matic merek beat pop pabrikan Honda 2 tahun lalu di dealer tersebut order plat Tanda Nomor Kenderaannya (TNK) tak kunjung siap siap.

"Sudah beberapa kali saya mendatangi dealer tersebut untuk memintak Plat TNK motor saya, tak kunjung saya dapatkan alasan karyawan di situ belum selesai di order, malah saya di kasih beberapa kali kertas seperti surat keterangan dari kepolisian yang menerangkan bahwa plat saya dalam orderan, itupun berjangka waktu," ungkap wanita separuh baya tersebut.


Dia juga  kwatir dikarenakan motornya ga mamakai plat TNK,Jika swaktu-waktu di jalan raya ada operasi razia polisi,karena katanya akhir akhir ini  marak razia polisi di jalan raya.


"Kadang saya kwatir kalo ada razia polisi, karena motor saya gak pake plat Tanda Nomor Kenderaan(TNK)," pungkasnya.


Menanggapi hal itu, wartawan metro-online.co menyambangi Dialer motor Honda sukses motor globalindo untuk  mengkonfirmasi hal tersebut, kamis(16/11/2017). Salah satu bagian penjualan usai mencek plat matic bernomor BB 3517 JG milik Sh mengatakan orderan platnya ternyata belum siap dan berjanji akan menyiapkan orderan platnya dua minggu kedepan.


"Sudah saya cek pak atas nama ibu Sh,tunggu 2 minggu lagilah ya pak baru siap.kali ini benar pak.. akan kami siapkan," katanya sambil mencoba untuk meyakinkan.(GNP)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar