![]() |
Dibereskan |
Menurut pantauan Rabu (15/8) pagi, beberapa pekerja tampak membereskan tumpukan pasir yang sebelumnya mengganggu pengguna jalan lintas Desa Pematang Guntung Kecamatan Teluk Mengkudu dan juga terlihat nilai volume sudah terisi berjumlah 946 M di papan informasi proyek tersebut.
"Ya bang (wartawan-red), kami diperintahkan untuk segera membersihkan tumpukan pasir ini,"ungkap salah satu pekerja kepada wartawan.
Saat dikonfirmasi selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK), Hendra Kaman Hutapea, S.T kepada media ini mengatakan bahwa pihaknya akan menegur pihak rekanan. Ketika disinggung terkait ada dugaan pihak rekanan menggunakan pasir hasil galian proyek tersebut, dirinya membantah hal itu namun ia berjanji akan menindaklanjuti nya.
"Kita sudah tinjau langsung ke lokasi, dan juga sudah kita tegur pihak rekanan. Namun terkait pemakaian pasir akan kita tindaklanjuti. Terimakasih bang atas infonya," ujar Hendra kepada Wartawan.(Tim)