![]() |
Kebakaran Pajak Petisah |
Informasi yang diperoleh dari Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan bahwa kebakaran yang di Pasar Petisah Medan terjadi sekitar pukul 07.30 WIB.
"Jadi, sewaktu kita dapat informasi tersebut, petugas langsung bergerak ke lokasi," kata Koordinator TRC Pusdalops BPBD Medan, M Yunus.
"Setibanya disana, ternyata objek yang terbakar itu tempat usaha seperti toko baju dan rumah makan," sambungnya.
Yunus juga menjelaskan bahwa luas objek yang terbakar adalah tanah 23x30 m², luas bangunan 23x30 m². Dimana, persentase kebakaran masih dalam pendataan.
"Kios-kios itu semua bangunanannya permanen. Dan masih kita selidiki penyebab kebakaran itu," jelasnya.
Sementara, untuk korban jiwa, Yunus menambahkan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. "Tidak korban dalam kebakaran itu dan petugas sudah berhasil memadamkan api sekitar pukul 09.00 WIB tadi," tambah Yunus.(dra)
"Setibanya disana, ternyata objek yang terbakar itu tempat usaha seperti toko baju dan rumah makan," sambungnya.
Yunus juga menjelaskan bahwa luas objek yang terbakar adalah tanah 23x30 m², luas bangunan 23x30 m². Dimana, persentase kebakaran masih dalam pendataan.
"Kios-kios itu semua bangunanannya permanen. Dan masih kita selidiki penyebab kebakaran itu," jelasnya.
Sementara, untuk korban jiwa, Yunus menambahkan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. "Tidak korban dalam kebakaran itu dan petugas sudah berhasil memadamkan api sekitar pukul 09.00 WIB tadi," tambah Yunus.(dra)