![]() |
Siraman air bunga |
Siraman air tujuh rupa dari Komandan Pangkalan Utama TNI
AL (Danlantamal) V Laksamana Pertama TNI Edwin, S.H., mewarnai upacara laporan
kenaikan 170 prajurit dan PNS Lantamal V yang digelar di Lapangan Yos
Sudarso, Mako Lantamal V, Selasa (9/10).
Surono yang mendapat kenaikan pangkat dari Klasi Kepala
(KLK) menjadi Kopral Dua (Kopda) menjadi perwakilan dalam penyiraman air bunga
oleh Danlantamal V, kemudian personel lainnya yang naik pangkat juga mendapat
giliran siraman air bunga dari Kepala Satuan atau Kepala Baginnya masing
masing.
Hadir dalam acara kenaikan pangkat kala waktu 01
Oktober 2018 ini antara lain Wadan
Lantamal V Kolonel Marinri CTO Sinaga, para Asisten Danlantamal V, para
Kasatker dan Kadis Lantamal V, Ketua Korcab V DJA II Ny. Wenny Edwin, para
Pengurus Korcab V DJA II beserta pengurus Korcab V DJA Il, Perwakilan Perwira, Bintara, Tamtama, PNS
Mako Lantamal V lainnya.
Menurut Danlantamal V,
acara kenaikan pangkat ini memiliki
makna yang penting, tidak saja bagi personel yang naik pangkat, akan
tetapi juga bagi organisasi TNI AL secara keseluruhan, termasuk kebanggaan bagi
personel itu sendiri.
Kenaikan pangkat lanjutnya, pada hakikatnya merupakan wujud pengakuan,
kepercayaan dan penghargaan dari pimpinan TNI AL atas dedikasi, loyalitas dan
prestasi yang telah diberikan selama melaksanakan kedinasan di TNI AL, sehingga
patut mendapat penghargaan kenaikan pangkat satu tinggkat lebih tiinggi.
"Kenaikan pangkat ini sudah sepatutnya disyukuri
dan perlu disadari pula bahwa seiring dengan kenaikan pangkat yang
saudara sandang sekarang, maka tugas dan tanggung jawab akan semakin
besar," terangnya.
Kepada personel
yang naik pangkat, Edwin -sapaan akrab Danlantamal V ini -mengucapkan
selamat atas kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi ini, tetap semangat dan tunjukan yang terbaik bagi
orgnaisasi TNI/TNI AL, Bangsa dan
negara.(al-v)