JR Saragih Hadiri Peresmian 2 Bangunan di GKPS

Sebarkan:


Simalungun - Ephorus GKPS Pdt. M. Rumanja Purba meresmikan 2 bangunan milik Gereja Kristen Protestan Simalungun (GKPS) di Komplek Kantor Pusat GKPS, Jl. Pdt. J. Wismar Saragih, Kota Pematangsiantar, Rabu (1/5/2019) 

Acara peresmian dihadiri Bupati Simalungun Dr JR Saragih SH MH yang ditandai dengan pengguntingan pita di Balai Pendeta Kerpanius Purba.

Kedua balai yang diresmikan yakni Balai Pendeta Kerpanius Purba yang berada di lokasi Kantor Pusat GKPS Pematang Siantar dan Balai Pendeta Jenus Purba Siboro yang merupakan gedung RBM di Parsinalihan, Bulu Pange, Pamatang Raya, Kabupaten Simalungun.

Pemberian nama Pendeta Kerpanius Purba dan Pendeta Jenus Purba Siboro kepada kedua bangunan ini merupakan bentuk penghargaan GKPS kepada para Pendeta terdahulu atas jasanya dalam penyebaran Agama Kristen serta perjuangan awal mendirikan gereja GKPS di tanah Habonaron do Bona.

Acara peresmian diawali dengan Ibadah di lokasi area jogging track sepanjang 2,1 KM.

Bupati Simalungun JR Saragih secara resmi membuka penggunaan area jogging track dengan pengguntingan pita yang disaksikan langsung Ephorus GKPS Pdt. M. Rumanja Purba.

Usai itu acara dilanjutkan dengan penanaman pohon oleh Ephorus GKPS, Pdt. M. Rumanja Purba, Sekjend GKPS Pdt. Paul Ulrich Munthe, Bupati Simalungun Dr JR Saragih, SH, MM, Sekdakab Simalungun Drs Gidion Purba, Pengurus Badan Usaha GKPS Sy. AKBP Elisben Purba, St. Effendy Purba serta para tokoh lainnya.

Ephorus GKPS dalam khotbahnya, menyampaikan bahwa Gereja harus menjadi pionir dalam segala aspek kehidupan termasuk bisnis perekonomian untuk kemuliaan nama Tuhan. Namun, bisnis yang dilakukan oleh Gereja bukan berorientasi kepada uang, tetapi juga membangun komitmen kebersamaan untuk semakin meningkatkan pelayanan dan bersaksi tentang kebaikan Tuhan.

"Panggilan hidup bagi kita adalah gaya hidup kreatif dan produktif. Lewat bisnis kita juga dapat berkarya untuk kemuliaan nama Tuhan," ujar Ephorus.

Bupati Simalungun mengatakan bahwa Gereja juga harus aktif dan kreatif dalam mendukung roda pembangunan dan perekonomian di daerah untuk mendukung Pemerintahan sehingga bermanfaat bagi jemaat gereja dan lingkungan sekitarnya.

"Gereja bisa menjadi kuat jika jemaatnya juga kuat, untuk itu gereja harus berperan serta dalam meningkatkan roda perekonomian dengan memanfaatkan aset dan SDM gereja sehingga memberikan dampak bagi warga jemaat maupun lingkungan sekitar," ujar Bupati.

Bupati Simalungun juga mengajak warga Simalungun untuk bersatu dan saling mendukung untuk kemajuan Simalungun. Warga Simalungun harus saling menguatkan satu sama lain untuk bersama- sama mendukung pembangunan dan kemajuan di Simalungun.

"Kita harus bersatu dan jangan saling menjatuhkan satu sama lain, sehingga kita bisa mewariskan kebanggaan bagi anak cucu kita nanti, sama seperti kita bangga akan pendahulu kita yakni Pdt. Kerpanius Purba dan Pdt. Jenus Purba yang telah mewariskan GKPS sebagai wadah untuk bersatu bagi warga Simalungun," ujar Bupati. (JS).

Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar