Kebakaran Rumah di Desa Parsarmaan Paluta, Kerugian Rp250 Juta

Sebarkan:
PALUTA|Satu unit rumah warga milik Tongku Solim Siregar di Desa Parsarmaan, Kecamatan Portibi, Kabupaten Paluta hangus dilalap sijago merah, Selasa (18/6/2019).
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari Polres Tapsel melalui Kapolsek Padang bolak AKP Zulfikar,SH,MH, rumah yang terbakar tersebut semi permanen. Diperkirakan kejadiannya siang sekitar pukul 13.00 Wib.

"Hasil penelurusan kami di lapangan musibah kebakaran ini tidak ada korban jiwa dan perkiraan kami kerugian material sekitar 250 juta," terang AKP Zulfikar.

Sementara itu, Kasat Pol PP Paluta Yusuf MD Hasibuan selaku yang membawahi lingkup bidang pemadam kebakaran saat di konfirmasi mengatakan, terkait insiden kebakaran rumah warga tersebut pihaknya tidak tahu karena tidak ada menerima laporan dari masyarakat setempat.

"Kita tidak tahu, karena tidak ada laporan yang kita terima. Seandainya pun kita terima laporan, armada kita tidak akan bisa masuk ke sana karena dusunnya berada di seberang sungai dari desa parsarmaan," tutupnya.

Menurut keterangan dari warga setempat, Pahrur Roji Siregar, kebakaran tersebut di duga akibat kosleting listrik dan saat kebakaram rumahnya dalam keadaan kosong ditinggal pemiliknya pergi ke pasar.(GNP)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar