SUMUT | Menjelang satu tahun pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Edy Rahmayadi dan Musa Rajekshah (Ijeck) memimpin Sumatera Utara (Sumut), Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) DPRD Sumut merencanakan akan melakukan evaluasi.
Ketua Fraksi PDIP DPRD Sumut Baskami Ginting menegaskan, evaluasi ini akan dilakukan bersama dengan DPD PDIP Sumut.
"Kita mau melakukan evaluasi bersama dengan partai, tidak hanya fraksi. Biar jangan berbeda sikap, jangan sampai partai maunya seperti apa dan fraksi seperti apa," ujar Baskami Ginting sesuai rilis yang diterima, Senin (29/7/2019).
Evaluasi terhadap Edy - Ijeck rencananya akan dilaksanakan di gedung dewan. Baskami berharap setidaknya 10 dari 15 anggota fraksi hadir. Terutama yang selama ini bersikap kritis, seperti Sarma Hutajulu dan Sutrisno Pangaribuan.
“Evaluasi ini menjadi sesuatu yang serius dan tidak asal jadi. Misalnya yang mau kita evaluasi adalah tentang kepala dinas yang tidak tepat penempatannya. Kwalifikasi kemampuannya A tetapi didudukkan pada posisi B. Akibatnya jadi tidak maksimal kerjanya," kata Baskami.(red)
Ketua Fraksi PDIP DPRD Sumut Baskami Ginting menegaskan, evaluasi ini akan dilakukan bersama dengan DPD PDIP Sumut.
"Kita mau melakukan evaluasi bersama dengan partai, tidak hanya fraksi. Biar jangan berbeda sikap, jangan sampai partai maunya seperti apa dan fraksi seperti apa," ujar Baskami Ginting sesuai rilis yang diterima, Senin (29/7/2019).
Evaluasi terhadap Edy - Ijeck rencananya akan dilaksanakan di gedung dewan. Baskami berharap setidaknya 10 dari 15 anggota fraksi hadir. Terutama yang selama ini bersikap kritis, seperti Sarma Hutajulu dan Sutrisno Pangaribuan.
“Evaluasi ini menjadi sesuatu yang serius dan tidak asal jadi. Misalnya yang mau kita evaluasi adalah tentang kepala dinas yang tidak tepat penempatannya. Kwalifikasi kemampuannya A tetapi didudukkan pada posisi B. Akibatnya jadi tidak maksimal kerjanya," kata Baskami.(red)