PSMS Yakin Menang Atas Cilegon United

Sebarkan:
MEDAN|Meraih poin penuh menjadi target PSMS Medan saat menjamu Cilegon United pada lanjutan kompetisi sepakbola Liga 2 Indonesia di Stadion Teladan Medan pada Selasa (2/7/2019) sore nanti.

Raihan enam poin di dua laga sebelumnya membuat Ayam Kinantan—julukan PSMS Medan—semakin yakin dapat mendulang tiga poin. Di laga perdana, PSMS Medan berhasil membungkam PSPS Pekanbaru dan di laga kedua menang atas Persibat Batang.
"Kami sangat optimis bisa meraih kemenangan di laga kandang ini,” ujar Asisten Pelatih PSMS Medan, Edi Syahputra kepada wartawan, Senin (1/7/2019) di Stadion Kebun Bunga Medan.

PSMS saat ini di posisi 2 klasemen dengan nilai 6 dari dua kali kemenangan, sementara Cilegon di posisi ketiga dengan nilai 4 dari sekali menang dan sekali seri.

Soal Cilegon, Edy mengaku buta akan kekuatan lawan yang dihadapi. Namun, Edy membeberkan kenal betul karakter arsitek tim berjuluk The Vulcano, Bambang Nurdiansyah. "Kekuatan lawan belum ada gambaran. Tapi pelatih kita tahu betul sosoknya. Kita pelajari cara bermain mereka dari pelatih," akunya.

Sedangkan Ilham Fathoni mengatakan, skuad Ayam Kinantan akan terus menjaga tren positif. Laga ketiga ini pun, Legimin Raharjo dkk bertekad kembali menangkan pertandingan. "Tren positif diduga laga sebelumnya akan kami lanjutkan. Kami akan tampil maksimal," pungkasnya.

>> Siap

Sedangkan Asisten Pelatih Cilegon Putra, Imam Riadi mengatakan mereka siap memberikan perlawanan kepada PSMS Medan.

“Kami siap memberikan perlawanan kepada PSMS Medan dan ingin meraih hasil maksimal di sini,” ujarnya. (in)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar