Artis Ibu Kota Akan Meriahkan Penutupan TMMD ke-105 Kodim 0212/TS

Sebarkan:
Padang Lawas | Artis ibu kota penyanyi dangdung Ifan KDI akan ikut memeriahkan penutupan TMMD ke 105 Kodim 0212/TS, yang akan diselenggarakan pada 8 Agustus 2019 tepatnya dihalaman SD Negeri Hutaraja Lamo, kecamatan Sosa, Kabupaten Padang Lawas.
Artis ibukota jebolan KDI ini juga merupakan putra asli dserah Tabagsel dari Padang Lawas, untuk penutupan TMMD Kodim 0212/TS yang dilaksanakan di desa Hutaraja Lamo Padang Lawas ini, Ifan KDI akan memberikan hiburan kepada warga dan tentunya prajurit satgas TMMD Kodim 0212/TS yang satu bulan penuh bekerja demi terwujudnya program TMMD ke 105.

Komandan SSK TMMD ke 105 kodim 0212/TS Lettu Inf Edi Sahputra Ritonga kepada wartawan mengatakan, bahwa benar Ifan KDI akan ikut menghibur dalam penutupan TMMD ke 105 Kodim 0212/TS.

"Benar Ifan KDI akan hadir dalam memeriahkan penutupan TMMD ke 105 ini, dan ini salah satu bentuk hiburan kepada masyarakat dan prajurit yang telah bekerja dalam mensukseksan TMMD ini" ucapnya, Senin, (05/08/2019).

Tidak itu saja dikatakan Edi, Selain dimeriahkan dengan hiburan, penutupan TMMD juga akan digelar pertunjukkan tarian daerah, pengobatan gratis, bazar dan pameran alutsista.

"Semua ini kita laksanakan salah satunya tidak lain adalah menunjukkan bakti TNI kepada masyarakat " pungkasnya

Sementara warga Sosa Hasibuan kepada wartawan Ia mengatakan, bahwa Kegiatan TMMD ini selain membangun sarana prasarana baik dibagian fisik dan non fisik tidak ketinggalan juga memberikan hibursn kepada masyarakat dan juga bakti sosial.

" TNI memang untuk rakyat, selain membangun sarana prasarana, kami juga diberikan hiburan, selain hiburan nantinya ada juga kegiatan pengobatan gratis, hal - hal seperri inilah yang diharapkan masyarakat" ungkapnya. (Syahrul)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar