Nias - Kabut asap akibat kebakaran hutan yang terjadi di Propinsi Riau mulai dirasakan oleh warga Kabupaten Nias, Senin (16/9/19).
Di Desa Laowo Hilimbaruzo, Kecamatan Idanogawo, Kabupaten Nias, kabut asap tebal mulai terlihat menyelimuti sejak pukul 7.30 wib.
Akibatnya, aktivitas warga Desa Laowo Hilimbaruzo, Kabupaten Nias menjadi terganggu.
Salah seorang warga Desa Laowo Hilimbaruzo, Meiwan Waruwu mengatakan bahwa baru hari kabut asap tebal mewarnai Kabupaten Nias.
"Baru tadi pagi kami tau ada kabut asap. Kami yakin ini kabut asap dari kebakaran hutan yang ada di Riau," ujarnya.
Tokoh masyarakat Desa Laowo Hilimbaruzo, Yosefo Lombu mengatakan, hari ini asap terlihat begitu tebal dan membuat warga mengalami gangguan pernapasan.
"Pernapasan kami terganggu akibat kabut asap ini. Kami meminta agar pemerintah segera mengambil tindakan tegas agar kabut asap tidak lagi ada di Nias," pintanya. (Sokhi waruwu).
Di Desa Laowo Hilimbaruzo, Kecamatan Idanogawo, Kabupaten Nias, kabut asap tebal mulai terlihat menyelimuti sejak pukul 7.30 wib.
Akibatnya, aktivitas warga Desa Laowo Hilimbaruzo, Kabupaten Nias menjadi terganggu.
Salah seorang warga Desa Laowo Hilimbaruzo, Meiwan Waruwu mengatakan bahwa baru hari kabut asap tebal mewarnai Kabupaten Nias.
"Baru tadi pagi kami tau ada kabut asap. Kami yakin ini kabut asap dari kebakaran hutan yang ada di Riau," ujarnya.
Tokoh masyarakat Desa Laowo Hilimbaruzo, Yosefo Lombu mengatakan, hari ini asap terlihat begitu tebal dan membuat warga mengalami gangguan pernapasan.
"Pernapasan kami terganggu akibat kabut asap ini. Kami meminta agar pemerintah segera mengambil tindakan tegas agar kabut asap tidak lagi ada di Nias," pintanya. (Sokhi waruwu).