Kapolrestabes Medan Hadiri HUT ke-54 Yonif Raider 100/PS

Sebarkan:
MEDAN-Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr H Dadang Hartanto,SIK,SH,MSi hadiri HUT Ke 54 Yonif Raider 100/PS di Lapangan Mako Yonif Raider 100/PS, Sabtu (21/9/2019).
Turut hadir Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Pangdam I/BB Mayjen TNI MS Fadillah, para perwira tinggi dan purnawirawan serta mantan prajurit Yonif Raider 100, Kasdam I/BB, para asisten Kodam I/BB, mewakili Kapolda Sumut Kombes Pol Yofie Girianto Putro,SIK, Kapolrestabes Medan Kombes Pol Dr Dadang Hartanto,SH,SIK,MSi, Dandim 0201/BS Kol Inf Roy J Hansen Sinaga, Walikota Binjai, Bupati Langkat, seluruh unsur pimpinan SKPD, para tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan seluruh tamu undangan.

"Selamat HUT ke-54 Yonif Raider 100/PS, selalu tetap jaya dan berkarya antara bangsa dan negara khususnya Kodam I/BB," ujar Danyon Raider 100/PS Letkol Inf Lizardo Gumai.

Acara ini merupakan bentuk ajang memperkokoh tali silaturahmi sesama alumni Raider 100 untuk selalu menjadi soliditas.

"Kepada para sesepuh purnawirawan yang masih aktif atau pun yang tersebar di seluruh tanah air, saya beserta keluarga mengucapkan terima kasih atas keringanan langkahnya. Acara ini akan memberikan saran dan masukan yang positif dalam membangun satuan yang kita cintai ini dan selalu akan menjaga nama baik serta prestasi untuk satuan yang kita cintai dan kita banggakan," tambahnya. 

Danyon meminta seluruh masyarakat beserta seluruh komponen yang ada di wilayah Sumatera Utara yang selalu bersinergi dalam membangun soliditas maupun kebersamaan. (ka)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar