![]() |
Kabut asap di Kota Langsa sudah mengganggu jarak pandang, terutama bagi pengendara di jalan raya |
Dari pantauan metro-online.co, sejak petang tadi hingga malam kabut asap yang menerpa Kota Langsa semakin menebal dan sangat mengganggu jarak pandang pengguna jalan raya.
Karena kabut asap yang berasal dari kebakaran hutan dan lahan di provinsi riau tersebut lebih parah ketebalannya dari hari hari sebelumnya dan kondisinya semakin memprihatinkan.
Kemudian akibat menebalnya kabut asap didaerah ini secara langsung sangat mengganggu pernafasan warga masyarakat yang mengancam penyakit seperti infeksi saluran pernapasan.
Oleh karena itu diharapkan adanya himbauan dari pemangku jabatan daerah ini apabila keluar rumah menggunakan masker atau jika tidak perlu lebih baik menahan dan berdiam diri di rumah. (syaf)