Disbudpar Optimis FAM TRIP Tingkatkan Kunjungan Wisman ke Sumut

Sebarkan:



Kualanamu : Dinas Kebudayaan dan Pariwisata ( Disbudpar) Provinsi Sumatera Utara menyambut kedatangan peserta FAM TRIP Asosiasi perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia ( ASITA) di Bandara Internasional Kualanamu Deliserdang Selasa (01/10/2019 ).

Disbudpar juga menyebutkan kunjungan wisatawan manca negara (Wisman) khususnya ke Sumut yang mengalami peningkatan cukup baik bila dibandingkan data per 1 Agustus 2018 - 1 Agustus 2019.

Hal ini disampikan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumut dr Ria Novida Telaumbanua melaui Kabid Pemasaran Muchlis Nasution saat menyambut kedatangan peserta FAM TRIP Assosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA).
“Dari data statistik per 1 Agusuts 2018 wisman masuk berjumlah sekitar 24.044 orang, sedangkan 2019 sekitar 26.835 orang. Kondisi ini diharapkan terus meningkat sehingga jumlah turis semakin banyak datang ke Sumut”, ujarnya.

Disoal FAM Trip Asita ini, menurutnya salah satu agenda tahunan yang terjadwal mengundang para travel agen , media ataupun orang bloker ataupun lainnya untuk memperkenalkan Indonesia khususnya Sumut pada orang lain secara langsung.

“Mereka berjumlah 25 orang dari Asita Bali, dipasilitasi Disbudpar Sumut selama empat hari 1-4 Oktober 2019. Dengan agenda keberbagai objek wisata salah satunya Danau Toba”.Jelasnya.

Para agen travel ini nantinya kita harapkan dapat melihat langsung objek wisata sumut, yang saat ini sudah melakukan perubahan dibandingkan yang dulu. Contohnya, kalau dua tahun lalu dia datang belum ada jalan tol, sekarang sudah ada, artinya jarak tempuh Medan-Parapat via Tebing Tinggi jauh lebih singkat .

Kemudian kalau dia masuk melalui Silangit juga ada Bandara Silangit yang sudah International .,Dengan adanya FAM Trip ini harapannya, bagaimana jumlah wisatawan ke Sumut semakin banyak. Karena pariwisata salah satu investasi dan mampun meningkatkan kesejahteraan masyarakat .

Termasuk dengan cara yang kita buat sekarang ini, dengan memperkenalkan kepada travel agen dan mereka melihat langsung, akan membuat paket-paket wisata untuk datang ke sumatera utara. Intinya, dengan melihat langsung wisata Sumut mereka jual paketnya dan orang datang kemari lagi”.pungkasnya.( wan)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar