Hasyim dan Fraksi PDIP Desak Pemko Medan Percepat Pembangunan Rumah Korban Kebakaran

Sebarkan:
MEDAN - Ketua DPRD Kota Medan Hasyim SE bersama sejumlah anggota dewan dari Fraksi PDIP DPRD Medan mendesak Pemko Medan membantu percepatan proses pembangunan rumah korban kebakaran di Jalan Sentosa Lama, Kelurahan Sei Kera Hulu, Kecamatan Medan Perjuangan.

Pembangunan rumah sebagai tempat tinggal, menurut Hasyim sangat penting guna menghindari dampak penyakit dan kerugian lainnya.

Hal tersebut disampaikan Hasyim SE didampingi Ketua Fraksi PDIP DPRD Medan Robi Barus, Sekretaris Fraksi Daniel Pinem, Bendahara Paul Mei Anton Simanjuntak serta anggota fraksi Hendri Duin dan David Roni Sinaga saat meninjau lokasi kebakaran, Kamis (24/10/2019).

Desakan itu sangat beralasan karena warga penghuni sekitar 40 KK yang rumahnya terbakar saat ini terancam tidur dan aktifitas lainnya.

"Kita harap Pemko Medan segera memfasilitasi pembangunan rumah sehingga warga nyaman. Sebab jika berlama-lama, banyak dampak buruk yang akan timbul. Utamakan dulu kenyamanan warga, kasihan mereka," ujar Hasyim.

Sementara, Paul Mei Anton Simanjuntak, menegaskan tidak ada alasan Pemko Medan mempersulit proses pembangunan rumah karena alasan tidak ada halas hak.

"Kita berharap Pemko memberi kemudahan legalitas pemilik sah, karena warga sudah hampir 100 tahun lebih berdomisili. Itu pun, kita harapkan Pemko segera melakukan pendataan dan penerbitan sertifikat," ujar Paul.

Senada, Daniel Pinem menyebutkan Pemko Medan berkewajiban memberikan kemudahan kepada warga agar menerbitkan legalitas alas hak.

Walaupun begitu, warga harus memberikan keterangan yang benar untuk melakukan pendataan.

"Tentu melalui bukti pembayaran PBB dan keterangan Kepling akan mempermudah pendataan," kata Daniel.

Selanjutnya, Hasyim bersama Roby Barus menghimbau elemen masyarakat dan lembaga serta BUMN dan BUMD supaya berkenan memberikan bantuan kepada korban kebakaran.

"Sekecil apapun bantuan itu sangat berguna bagi mereka yang tertimpa musibah," sebut Roby.

Ditambahkan Hasyim lagi, elemen masyarakat lain supaya ikut memberi perhatian dan bantuannya karena warga masih sangat membutuhkan uluran tangan sehingga kondisi rumah warga bisa kembali seperti semula.

"Jumlah korban yang menghanguskan sekitar 40 rumah sangat butuh bantuan," harap Hasyim. (Sdy)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar