"Sabar! Sebentar Lagi.." Jokowi Segera Umumkan Susunan Kabinet

Sebarkan:
NASIONAL - Sebentar lagi, publik bakal segera mengetahui siapa saja pembantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kabinet Kerja Jilid II. Gagang telepon bertuliskan 'sabar sebentar lagi' jadi kode dari Jokowi.
Seperti terlihat di akun Instagram, Jokowi mengunggah foto gagang telepon disertai kalimat 'sabar sebentar lagi' saat menuliskan perihal menteri kabinet untuk pemerintahan periode 2019-2024.

"Yang jelas, susunan kabinet untuk pemerintahan periode mendatang sudah rampung. Saya akan umumkan segera setelah pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI 2019-2024 pada 20 Oktober, bisa di hari yang sama, atau setelahnya," tulis Jokowi.

Seperti kode 'sabar sebentar lagi', Jokowi meminta publik untuk menunggu barang waktu sebentar lagi. Ia menyebut Indonesia tidak kekurangan orang-orang hebat untuk membantunya menjalankan roda pemerintahan.

Jokowi sudah menyatakan pengumuman kabinet akan dilaksanakan setelah pelantikannya. Bisa jadi Jokowi menyampaikannya tepat setelah dilantik sebagai Presiden 2019-2024 atau di hari berikutnya.

"Mungkin bisa di hari yang sama dengan pelantikan, mungkin sehari setelah pelantikan. Insyaallah semua akan kita siapkan," ujar Jokowi di akun Instagram nya. (Ril)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar