TAPUT - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tapanuli Utara (Taput) melakukan berbagai upaya dalam rangka memberhasilkan ketahanan pangan daerah ini guna pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat agar tidak bergantung kepada produk dari luar daerah.
Bupati Taput Nikson Nababan kepada wartawan, Kamis (4/6/2020) di Tarutung menjelaskan upaya yang dilakukan tersebut yakni melalui usaha intensifikasi dengan peningkatan teknologi dan usaha ekstenaifikasi dengan perluasan areal pertanian serta peningkatan pengolahan hasil produk pertanian.
Untuk mendukung upaya tersebut, menurut Nikson, sangat dibutuhkan ketersediaan sarana dan prasarana seperti peralatan pertanian untuk pengolahan hasil panen.
Namun dalam upaya memenuhi ketersediaan kebutuhan saran dan prasarana tersebut, Pemkab Taput mengalami kendala akibat keterbatasan anggaran yang dimiliki.
Maka Bupati Taput berinisiatif menyurati Badan Usaha Milik Negara (BUMN) seperti Bank Mandiri dan PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) meminta pengalokasian bantuan alat mesin pertanian berupa pembangunan rice milling unit (RMU) dan cold storage.
Nikson berpendapat tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR) perusahaan sebaiknya dapat dialokasikan untuk pembangunan rice milling unit dan cold storage agar dapat mendukung program pembangunan seperti Taput dalam untuk sektor pertanian. (Alfredo)
Untuk mendukung upaya tersebut, menurut Nikson, sangat dibutuhkan ketersediaan sarana dan prasarana seperti peralatan pertanian untuk pengolahan hasil panen.
Namun dalam upaya memenuhi ketersediaan kebutuhan saran dan prasarana tersebut, Pemkab Taput mengalami kendala akibat keterbatasan anggaran yang dimiliki.
Maka Bupati Taput berinisiatif menyurati Badan Usaha Milik Negara (BUMN) seperti Bank Mandiri dan PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) meminta pengalokasian bantuan alat mesin pertanian berupa pembangunan rice milling unit (RMU) dan cold storage.
Nikson berpendapat tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR) perusahaan sebaiknya dapat dialokasikan untuk pembangunan rice milling unit dan cold storage agar dapat mendukung program pembangunan seperti Taput dalam untuk sektor pertanian. (Alfredo)