Gubsu Edy Rahmayadi: Kita Lagi dalam Masa Transisi Menuju New Normal

Sebarkan:
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menyerahkan APD kepada Wali Kota Tebingtinggi Umar Zunaidi Hasibuan di Puskesmas Tanjung Marulak, Selasa (2/6/2020).
TEBINGTINGGI - Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi, mengatakan, saat ini Indonesia, khususnya Sumatera Utara, sedang memasuki masa transisi selama 14 hari dalam rangka membahas dan menyiapkan untuk melakukan New Normal.

"Saat ini kita belum melakukan New Normal, kita masih menunggu masa transisi selama 14 hari. Tunggu waktunya setelah kita pastikan untuk bisa melakukan hal tersebut," ujar Edy Rahmayadi di Kota Tebingtinggi saat menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) kepada Wali Kota Umar Zunaidi Hasibuan di Puskesmas Tanjung Marulak, Selasa (2/6/2020).

Edy mengatakan, untuk saat ini dunia pun tidak tahu kapan akan berakhirnya pendemi Covid-19 ini.

"Saat ini Indonesia sedang memasuki tahap transisi menuju New Normal. Begitu juga Sumatera Utara memasuki masa transisi menuju program New Normal dan masih dalam tahap pembahasan," ungkapnya.

Dikatakan Edy, Sumut mempunyai 33 kabupaten/kota dan Pemprov berupaya menerima masukan-masukan dari masing-masing daerah untuk pelaksanaan New Normal.

Hal itu, kata Edy, penting mengingat masing-masing daerah mempunyai karakteristik sendiri dan untuk menyesuaikannya Pemprov Sumut perlu memperoleh masukan dari daerah.

"Kita sangat paham akibat pandemi Covid-19 ini perekonomian juga berjalan tidak lancar. Namun demikian perekonomian tersebut tidak boleh berhenti, dan salah satunya lewat program New Normal agar masyarakat terus dapat beraktifitas dengan ketentuan tetap mematuhi protokol kesehatan," pungkasnya. (Sdy)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar