Masuk Bulan Bung Karno dan Hari Lahir Pancasila, PDIP Sumut Potong Nasi Tumpeng

Sebarkan:

MEDAN - Menandai masuknya bulan Bung Karno sekaligus memperingati Hari Lahir Pancasila, DPD PDI Perjuangan (PDIP) Sumatera Utara (Sumut) mengadakan acara pemotongan nasi tumpeng di Kantor DPD PDIP Sumut, Jalan Jamin Ginting Medan, Senin (1/6/2020).

Hadir dalam acara tersebut, Ketua DPD PDIP Sumut Japorman Saragih, Sekretaris Soetarto, Bendahara Meriahta Sitepu, Wakil Ketua Bidang Pemilu Mangapul Purba, Wakil Ketua Bidang Ideologi dan Kaderisasi Samulya Surya Indra, Wakil Ketua Bidang Buruh Sarma Hutajulu, Wakil Ketua Bidang Tani Dame Tobing, Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Anak Meinarty Bangun, Wakil Sekretaris Bima Nusa dan Meryl Rouli Saragih dan Plt Walikota Medan yang juga Wakil Ketua Bidang Organisasi Akhyar Nasution.
"Acara kecil ini sebagai pembuka rangkaian Kegiatan DPD PDI Perjuangan Sumut di Bulan Bung Karno, dan sebagai rasa syukur kita atas kokohnya Pancasila di Bumi Pertiwi hingga hari ini," ujar Japorman Saragih dalam pernyataan tertulis, Selasa (2/6/2020).

Seperti diketahui sebelumnya, dalam rangka memperingati Bulan Bung Karno Tahun 2020, DPD PDIP Sumut akan melaksanakan berbagai kegiatan yang melibatkan generasi muda milenial, mahasiswa dan masyarakat Umum.

"Bentuk kegiatan dan perlombaan, antara lain, Webinar, Vlog, Penulisan Artikel Populer, lomba pidato, lomba masakan tradisional bersumber dari rempah Nusantara ( Mustikarasa) dan Bakti Sosial," ujar Soetarto, Minggu (31/5/2020) lalu.

Kegiatan yang dilaksanakan ini, menurut Soetarto dimaksudkan untuk kembali membangun spirit dan semangat seluruh elemen bangsa agar kembali mengamalkan jalan Revolusi serta ajaran Bung Karno.

Mengingat situasi saat ini masih dalam masa pandemi maka dalam seluruh rangkaian kegiatan nantinya dilaksanakan secara online/virtual melalui jaringan beberapa media sosial.

"Jika diperlukan kegiatan terbuka maka dilaksanakan secara terbatas dengan tetap berpedoman pada protokol kesehatan Covid-19," imbuh politisi yang juga akademisi tersebut.

Seluruh rangkaian kegiatan mengambil tema dan topik biografi, gagasan, pikiran-pikiran dan ajaran Bung Karno dan Pancasila, intoleransi dan masalah kebangsaan. (Sdy)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar