MEDAN - Sebanyak 8 tersangka judi diamankan
Sat Sabhara Polrestabes Medan dari kawasan Jalan Pintu Air IV, Gang Sekolah, Kwala Bekala Medan Johor.
Kasat Sabhara Polrestabes Medan, AKBP Paulus Hotman Sinaga pada wartawan, Jumat (19/6/2020) mengatakan, jumlah personel yang dilibatkan dalam kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (K2YD) terhadap pemberantasan narkoba dan perjudian ini sebanyak, 43 personel yang terdiri dari, 2 personel (PA), 7 personel Subnit I Dalmas, 8 personel Subnit II Dalmas, 10 personel Subnit III Dalmas, 11 personel Subnit I Turjawali dan 5 personel Subnit IV Turjawali.
"Usai melakukan apel konsolidasi persiapan dan pemberian APP di Mako Satsabhara Polrestabes Medan, kita langsung meluncur ke lokasi melaksanakan razia dan pemeriksaan di TKP," jelasnya.
Dari lokasi kita amankan 8 orang tersangka berikut barang bukti antara lain, 2 unit sepeda motor, 3 buah tas, 2 unit ponsel, 1 unit meja judi tembak ikan dan uang tunai senilai Rp 11.780.000 diduga hasil perjudian.
Usai mengamankan tersangka dan barang bukti, petugas memboyongnya ke Satreskrim Polrestabes Medan guna kepentingan penyidikan. (ka)
Kasat Sabhara Polrestabes Medan, AKBP Paulus Hotman Sinaga pada wartawan, Jumat (19/6/2020) mengatakan, jumlah personel yang dilibatkan dalam kegiatan kepolisian yang ditingkatkan (K2YD) terhadap pemberantasan narkoba dan perjudian ini sebanyak, 43 personel yang terdiri dari, 2 personel (PA), 7 personel Subnit I Dalmas, 8 personel Subnit II Dalmas, 10 personel Subnit III Dalmas, 11 personel Subnit I Turjawali dan 5 personel Subnit IV Turjawali.
"Usai melakukan apel konsolidasi persiapan dan pemberian APP di Mako Satsabhara Polrestabes Medan, kita langsung meluncur ke lokasi melaksanakan razia dan pemeriksaan di TKP," jelasnya.
Dari lokasi kita amankan 8 orang tersangka berikut barang bukti antara lain, 2 unit sepeda motor, 3 buah tas, 2 unit ponsel, 1 unit meja judi tembak ikan dan uang tunai senilai Rp 11.780.000 diduga hasil perjudian.
Usai mengamankan tersangka dan barang bukti, petugas memboyongnya ke Satreskrim Polrestabes Medan guna kepentingan penyidikan. (ka)