CP Nainggolan
MEDAN | Walau Partai Golkar mengusung Bobby Nasution dan Aulia Rahman pada pilkada Kota Medan, namun kader senior Partai Golkar CP Nainggolan, menyatakan dukungannya kepada pasangan Akhyar- Salman (AMAN).
“Saya sudah 40 tahun di Partai Golkar, mulai di komisaris tingkat kelurahan sampai Wakil Ketua di tingkat provinsi Sumatera Utara, tapi kali ini melihat sosok Akhyar dan Salman saya putuskan bahwa saya mendukung mereka,” ujarnya, kemarin (6/9).
Tambah CP Nainggolan, pilihannya tersebut karena dia menganggap Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi mampu memimpin Kota Medan ke depannya.
"Orang sana belum punya pengalaman dan bukan orang Kota Medan,” tambahnya seraya menyebutkan Akhyar Nasution dan Salman Alfarisi merupakan putera asli Kota Medan.
“Akhyar-Salman putera Medan asli. Karena itu saya langsung mempunyai keputusan untuk memilih Akhyar dan Salman,” tegasnya. (ka)