Kapolresta Deliserdang Tinjau Kesiapan Pilkades Sekip

Sebarkan:

Kapolresta Deliserdang Kombespol Irsan Sinuaji Sik, meninjau persiapan pemilihan Kepala Desa Sekip, Kecamatan Deliserdang.

DELISERDANG |
Kapolresta Deliserdang Kombespol Irsan Sinuaji Sik meninjau kesiapan Pemilihan Kepala Desa Sekip, Kecamatan Lubukpakam, Kabupaten Deliserdang, Minggu 17/04/2022 malam.

Dalam kunjungannya, Kapolresta disambut Plh Kepala Desa Sekip Iskandar Pulungan, Ketua P2K Desa Sekip H.Surya Putra, dan BPD Niko Harahap.

Kombespol Irsan Sinuaji berpesan agar pelaksanaan pemilihan yang akan dilakukan Senin besok dapat berjalan kondusif. Dia juga menegaskan, pihak Kepolisian akan memback up dalam mengawasi proses pelaksanaan yang kondusif.

"Saya minta proses pemilihan berlangsung kondusif," pinta Kapolres.

Setelah melakukan pengecekan dan meminta keterangan dari Panitia Pemilihan Kepala Desa Sekip, Kapolresta Deliserdang langsung bergerak ke beberapa desa di wilayah hukum Polresta Deliserdang untuk melakukan pengecekan di antaranya Desa Sena Kecamatan Batang Kuis dan Desa Ujung Serdang di Kecamatan Tanjung Morawa.

Kunjungan Kapolresta Deliserdang didampingi Kasatnarkoba Polresta Deliserdang, Kompol Ginajar Fitriadi, Kasatreskrim Kompol I Kadek Hery Cahyadi, Kasatlantas Kompol Nasrul, Kasat Intel, Kapolsek Lubukpakam, AKP Hendry Yanto, Camat Lubukpakam Danang.(wan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini