Korban diketahui adalah Muhammad Zakky Rabbani (14) pelajar MTS Muhamadiyah warga Jalan lintas sumatera gang Famili, Desa Tanjung Baru, Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deliserdang.
Informasi dikumpulkan, awalnya korban bersama teman-temannya serta guru berangkat rekreasi di pemandian sungai Armaya Desa Suka Rindih Kecamatan Kutalimbaru, rekreasi dalam rangka perpisahan kelas IX MTS Muhammadiyah 13 Tanjung Morawa.
Korban bersama teman-temannya sebanyak 89 orang dan guru sebanyak 30 orang berangkat dengan menggunakan 3 bus, sekitar pukul 09.30 wib, korban dan teman-tamannya sampai di lokasi pemandian sungai Armaya, sekitar pukul 11.30 wib.
Korban diketahui tenggelam, kemudian korban dibawa ke Puskesmas Pancur Batu untuk mendapatkan pertolongan, sampai di Puskesmas korban dinyatakan meninggal dunia selanjutnya korban dibawa ke rumah duka dengan menggunakan mobil ambulance, pukul 15.51 wib, korban tiba di rumah duka di Desa Tanjung Baru Kecamatan Tanjung Morawa.
Sebelumnya, pihak Dinas pendidikan itu sudah memberikan surat edaran pada seluruh sekolah dari tingkat paud, SD dan SMP baik Negeri maupun Swasta di Kabupaten Deliserdang untuk tidak melakukan kegiatan perayaan perpisahan diluar sekolah untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan seperti ini namun beberapa sekolah tak mengindahkan himbauan itu hingga berujung peristiwa tragis seperti ini.
Ketua Dewan Pendidikan Kabupaten Deliserdang Muriadi yang ditanya terkait peristiwa ini sangat menyesalkan hal ini terjadi karena sudah ada himbauan dari Dinas Pendidikan tapi tak dipatuhi.(Wan)