Kegiatan ini digelar merupakan wujud komitmen dalam merawat kerukunan bermasyarakat guna memastikan agar pembangunan di Kabupaten Gayo Lues dapat berjalan sesuai harapan.
Bupati Rasyidin didampingi Kepala Kesbang Pol, M. Noh, S.Pd menyambut baik peran serta dari semua elemen masyarakat sebagai mitra pemerintah dalam mengawal dan turut berpartisipasi menjaga pembangunan di Negeri Seribu Hafiz agar berjalan dengan lancar.
Lebih lanjut, Pj Bupati berkomitmen akan memberikan ruang bagi seluruh masyarakat untuk memberikan saran, pendapat dan kritikan bagi kemajuan pembangunan di Gayo Lues.
Apalagi kata Rasyidin, dirinya diberikan tugas berat dari pemerintah pusat untuk menurunkan angka stunting dan mengentaskan kemiskinan di Kabupaten Gayo Lues, tentu dalam hal ini Rasyidin berharap dukungan semua elemen masyarakat.(mg-1/aceh)