Sambut Tahun Baru 1 Muharram 1445 H, Polres Pematangsiantar Kawal Pawai Obor

Sebarkan:


PEMATANGSIANTAR
| Dikawal pengamanan Polres Pematangsiantar, warga Muslim kota Pematangsiantar menggelar Pawai Obor pada semarak Perayaan Tahun Baru 1 Muharram 1445 Hijriah/2023 Masehi, Selasa (18/7/2023) sekira pukul 19.00 WIB.

Kapolres Pematangsiantar AKBP Yogen Heroes Baruno SH. S.Ik melalui Kabag Ren Kompol Muri Yasnal SH mengatakan pihaknya menerjunkan 60 personil melibatkan Satuan Lalu Lintas mengamankan  pawai mulai dari titik start halaman Masjid Raya Jalan Masjid memasuki Jalan Letjend Suprapto.

Kemudian ke Jalan Manambin -9 Jalan Padangsidimpuan - Jalan Raya - Jalan Adam Malik - Jalan Kartini - Jalan Sudirman - Jalan Merdeka - Jalan Diponegoro - Jalan Sutomo - Jalan Sudirman - Jalan Adam Malik - Jalan Letjend Suprapto Finish kembali ke Masjid Raya Pematangsiantar.

"Demi kelancaran Pawai Obor,  kita sudah menempatkan personil untuk mengatur di setiap titik untuk melaksanakan pengamanan dengan maksimal, hingga kegiatan selesai". Ujar Kompol Muri Yasnal. (Bay/OS)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini