BBPVP Medan Peringati Kemerdekaan dengan Sosialisasi Sumber Daya Manusia

Sebarkan:

Kolaboratif Kemerdekaan Antara BBPVP Medan Kemenaker RI dengan Ford Everest Community Infonesia (FEVCI) Chapter Sumut



MEDAN |
Dalam rangka memperingati Dirgahayu Kemerdekaan RI Ke-78, Balai Besar Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Medan Kemnaker RI (BBPVP Medan) menyelenggarakan kegiatan Bertema "Kolaboratif kemerdekaan" bersama komunitas otomotif dan Camping di Sumatera Utara (Fevci Chapter Sumut dan CVI 02 Sumut).

Kegiatan Kolaboratif Kemerdekaan yang diikuti sekitar 300 orang ini sebagai salah satu strategi BBPVP Medan Kemnaker RI dalam melakukan sosialisasi sumber daya manusia melalui kegiatan pelatihan kerja serta peningkatan ketrampilan dan keahlian khususnya pada Bidang Pariwisata dan Konstruksi.

Andri Susila, ST, M.Si (Kepala BBPVP Medan Kemnaker RI) mengatakan kegiatan ini sangat perlu dalam melakukan sosialisasi guna meningkatkan kompetensi warga Sumatera Utara pada khususnya.

 "Kita harapkan peserta dapat menjadi corong sosialiasi yang nantinya dapat meningkatkan keterampilan dan keahlian yang menjadi bekal menciptakan wirausaha baru maupun memasuki dunia kerja.

Dalam kesempatan acara kolaboratif tersebut, peserta diajak untuk melihat pelatihan pembuatan kopi yang dilakukan oleh peserta dan instruktur pada BBPVP Medan Kemnaker RI.

Kegiatan tersebut berlangsung hangat, semangat dan bersinergi yang dilaksanakan pada hari Kamis 17 Agustus 2023 Pukul 07.00 WIB sampai dengan selesai.(rel)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini