Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb, SH, S.I.K., mengatakan bahwa sebanyak 259 personil dalam pengamanan pemilihan Kepala desa di 87 desa yang berada di Kabupaten Toba, terdiri satuan Brigadir Mobil (Brimob) sebanyak 31 personil, satuan samapta Polres Taput sebanyak 25 personil, satuan samapta polres Samosir sebanyak 14 personil, satuan samapta polres Humbahas sebanyak 15 personil yang merupakan BKO dan selebihnya dari Polres Toba sekitar 164 personil.
"Pelaksanaan Pilkades hari ini di Kabupaten Toba berjalan dengan lancar, aman dan terkendali. Ini berkat kerjasama semua pihak beserta seluruh masyarakat," sebut Kapolres saat dikonfirmasi.
Kapolres mengatakan, jauh hari sebelum Pilkades serentak digelar, pihaknya (bersama anggota personil) sudah duduk bersama dengan para calon membahas Pilkades yang aman dan berintegritas.
"Mereka juga membuat komitmen dalam bentuk pakta integritas dan hari ini adalah puncaknya," ujar Kapolres.
Demikian juga halnya dengan salah seorang warga Aek Natolu, Kecamatan Lumbanjulu, S. Sitorus, 43, yang turut memberikan hak suaranya di desanya mengatakan pemilihan kepala desa saat ini sangat memegang teguh nilai-nilai kekeluargaan.
"Kita sudah saksikan, setelah perolehan penghitungan suara dilakukan, seluruh calon saling berjabat tangan dan saling berangkulan memberikan selamat kepada pemenang. Demikian juga dengan para warga juga saling menghargai hasil tersebut. Tidak hirau kalah maupun menang," ucap Sitorus meskipun jagoannya kalah. (OS)