Pj Walikota Tebingtinggi Drs Syarmadani,M.Si memberi arahan saat Diksar SatPol PP,Jumat,(10/11/2023) |
TEBINGTINGGI | Penjabat (Pj.) Walikota Tebingtinggi Drs. Syarmadani, M.Si. berharap melalui Diksar Satpol PP (Pendidikan Dasar Satuan Polisi Pamong Praja) tahun 2023, kiranya semakin meningkatkan keterampilan dan kapasitas serta integritas SatPol PP Kota Tebingtinggi.
Hal ini disampaikan Pj. Wali Kota saat membuka Diksar SatPol PP Tahun 2023, Jumat (10/11/2023), di TC Sosial Jl. RS. Kumpulan Pane, Kelurahan Pasar Baru.
“Karena kita berharap sebagai penegak Peraturan Daerah (Perda) dan marwah-marwah Pemda, mereka mempunyai sebuah komitmen yang baik. Diharapkan setelah Diksar ini terlaksana, mereka menjadi kebanggaan dan kehormatan masyarakat dan Pemerintah Kota Tebingtinggi,” ujar Pj. Wali Kota.
Sementara itu, Kasatpol PP Kota Tebingtinggi Drs. Yustin Bernard Hutapea mengatakan kegiatan Diksar SatPol PP tahun 2023 ini diikuti sebanyak 54 orang peserta yang berstatus sebagai tenaga kontrak/ tenaga Non ASN (Aparatur Sipil Negara) di lingkungan Satpol PP Kota Tebingtinggi.
Adapun kegiatan berlangsung selama 3 hari, dimulai hari ini 10 November hingga 13 November 2023. Yang mana untuk pelatih ataupun instruktur, pihaknya bekerja sama dengan Lembaga Kepelatihan TNI Jasdam I Bukit Barisan dengan Bapak Mayor Juanken Ginting sebagai Kepala Pelatih.
“Adanya Pendidikan Dasar ini, setidaknya bisa menjadi modal dasar mereka apabila nantinya mereka harus dihadapkan ataupun harus mengikuti proses seleksi. Dan sesuai dengan harapan Bapak Pj. Walikota, akan kami laksanakan ditengah-tengah tugas kami sebagai SatPol PP Kota Tebingtinggi,” pungkas Kasatpol PP.
Kepala Pelatih Mayor Juanken Ginting berharap Diksar SatPol PP ini, dapat menanamkan rasa disiplin, menumbuhkembangkan jiwa patriot dan respek kepada pimpinan serta nilai-nilai wawasan kebangsaan selalu tertanam dalam diri personil Satpol PP Kota Tebingtinggi.
Turut hadir, Kepala BKPSDM Syaiful Fahri, SP., M.Si., Plt. Kabag Prokopim Faisal Ahmad, S.Ag., personal Satpol PP dan tim peliputan Diskominfo.(HR/HR)