Ilustrasi Bandar Narkoba |
BELAWAN | Polres Pelabuhan Belawan pernah mencanangkan program kampung bersih narkoba (Bersinar) di Kampung Kolam, Kelurahan Belawan Bahagia dan Kelurahan Sei Mati, Kecamatan Medan Labuhan. Senin (27/11/2023).
Pasalnya, tujuannya untuk menekan bisnis peredaran dan penggunaan narkoba di daerah tersebut.
Belakangan kabar tak sedap berhembus, menyebut bisnis narkoba di Kampung Kolam, Lingkungan 21, Kelurahan Belawan Bahagia, Kecamatan Medan Belawan, makin parah seperti jual kacang goreng.
Ratusan orang datang ke Kampung Kolam untuk menggunakan narkoba.
"Setiap hari banyak angkot parkir di sini dan itu bukti kalau banyak orang luar datang beli narkoba," ujar seorang warga yang minta namanya tidak dituliskan.
Bandarnya disebut-sebut berinisial IG.
"Kami sangat berharap kepada polisi terutama Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Josua Tampubolon dan kasat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan yang baru, AKP M Abdi Harahap," ujar sumber.
Kasat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan AKP M Abdi Harahap ketika dikonfirmasi terkait maraknya peredaran narkoba di Kampung Kolam menegaskan pihaknya akan menindak lanjutu informasi tersebut.
"Siap bang makasih infonya, mohon ijin mohon waktu bang kami matangkan dulu targetnya bang kami akan tindak bang," tandasnya (Sigit)