Marak Pelaku Pengoplos Gas Elpiji Subsidi, Kejari Tanjung Balai Didemo

Sebarkan:

Terkait Pengoplos Gas subsidi, Mahasiswa Demo Kantor Kejari Tanjung Balai. Kamis 18/7/2024 
TANJUNG BALAI | Puluhan Mahasiswa Tanjungbalai melakukan aksi demo mendesak Kejaksaan Negeri (Kejari)  Tanjungbalai agar proaktif dalam mengawal proses pengusutan kasus tertangkap nya pelaku pengoplos gas LPG 3Kg Subsidi menjadi LPG non subsidi yang di kini diproses pihak Kepolisian Polres Tanjung Balai. Aksi dilakukan didepan Kantor Kejaksaan Negeri Tanjung Balai. Kamis 18/7/2024.

Massa berorasi bahwa gas elpiji yang seharusnya diperuntukkan rakyat kurang mampu disalahgunakan oleh agen pengoplos gas di Tanjung Balai.

"Untuk itu kita mendesak pihak Jaksa juga memproses permasalahan ini dengan hukuman berat pada pelaku pengoplos gas subsidi rakyat. Kita yakin masih banyak yang belum terungkap dalam kasus ini yang telah merugikan negara, APH harus tegas." Ujar Ramadhan Batu Bara selaku kordinator aksi.

Sementara itu, pihak Kejari Tanjungbalai yang diwakili Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Tanjung Balai, Andi Sitepu yang menerima masa mahasiswa yang berunjukrasa mengatakan akan menindaklanjuti hal ini.
" Kami mereka belum ada menerima SPDP dari Polres Tanjungbalai atas pelaku dari penggerebekan lokasi pengoplos gas Elpizi  baru baru ini dan kita mengetahui dari berita media, sampai saat ini SPDP belum disampaikan, jika SPDP sudah disampaikan, kita akan lakukan pendalaman secara serius," tegas Andi Sitepu.

Masa diterima Kasi Intel Kejari Tanjung Balai 
Dalam orasinya, masa mendesak aparat Kejaksaan dan Kepolisian untuk mengusut dan memproses hukum tuntas para pelaku penyalahguna gas Elpiji subsidi di Kota Tanjung Balai. Massa mendengar dari masyarakat kalau pelaku pengoplos gas elpiji marak di kota tanjung Balai dan merugikan rakyat kecil.

Sebelumnya diberitakan, Tim Satgas Catur BAIS TNI bersama dengan Polres Tanjung baru baru melakukan penggerebekan lokasi tempat pengoplos gas Elpiji subsidi di Kelurahan Sirantau, Kecamatan Datuk Bandar Tanjungbalai.

Dalam penggerebekan tersebut petugas kepolisian mengamankan dua orang pelaku pengoplos gas Elpiji subsidi yang didukung ke tabung non subsidi untuk dijual kembali dengan keuntungan yang lumayan.

Aksi masa berjalan tertib dan lancar dengan pengawalan pihak Kepolisian Polres Tanjung Balai. ( Surya/wan)
Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar