Dalam lomba kebersihan toilet SMP Negeri se-Kab Langkat yang digelar di Alun-alun Stabat Langkat itu, SMP Negeri 1 Pangkalan Susu menerima Piagam Penghargaan dan Piala.
Piagam penghargaan diserahkan oleh Plt Bupati Langkat, HM Faisal Hasrimy, AP, M.AP yang diterima langsung oleh Kepsek SMP Negeri 1 Pangkalan Susu, Kamaludin, S.Pd, MM, usai acara penuruan bendera merah putih, Sabtu (17/08/2024) di Stabat.
Perlombaan kebersihan toilet dalam rangka menyambut HUT Ke-79 RI. Lomba digelar untuk meningkatkan kualitas hidup dan keamanan di lingkungan sekolah, ujar Kepsek, Kamaludin kepada Metro Online, Selasa (20/08/2024/ di SMP Negeri 1 Pangkalan Susu.
Kegiatan itu dilaksanakan sesuai arahan Bapak Plt Bupati Langkat, HM Faisal Hasrimy, sekaligus untuk mengedukasi para peserta didik untuk memahami arti pentingnya kebersihan di lingkungan sekolah.
Bahkan, lanjutnya, kegiatan tersebut dimaknai sangat berarti agar seluruh pihak di sekolah turut bersama sama menjaga kebersihan yang bukan saja kebersihan toilet, tapi juga lingkungan sekitar sekolah, termasuk ruangan kelas dan pekarangan sekolah harus bersih, ucapnya.
Kebersihan lingkungan sekolah, kata dia, bukan saja tanggung- jawab petugas kebersihan semata, tapi itu tanggung-jawab seluruh para pihak di sekolah, ucapnya. terangnya.(ls/lkt1)