3 Unit Rumah Ludes Dilalap Si Jago Merah di Lumban Lobu

Sebarkan:

Kebakaran di Desa Silombu Kecamatan Bonatua Lunasi, Jumat (13/9/2024). 

TOBA
| Tiga unit rumah warga terbuat dari bahan kayu ludes dilalap si jago merah tepatnya di Desa Silombu, Lumban Lobu, Kecamatan Bonatua Lunasi, Kabupaten Toba, Jumat (13/9/2024) sekira pukul 23.30 WIB.


Kapolsek Lumban Julu Iptu Jhon FM Siahaan membenarkan adanya kebakaran tersebut dan mengatakan mengetahui informasi dari warga, personil Polsek Lumbanjulu dan Polres Toba langsung turun ke lokasi kebakaran.


"Pada hari Jumat tanggal 13 september 2024 sekira pukul 23.30 wib saksi Angel Tambun yang merupakan anak dari Marlin Marbun saat itu sedang belajar di dalam rumah kemudian saksi melihat ada kobaran api di atas pelapon rumahnya,"


"Kemudian Angel Tambun membangunkan orang tuanya Marlin Tambun. Mendengar suara putrinya lalu Marlin Tambun Bangun dan melihat kobaran api di plapon rumahnya,


*Selanjutnya ia mengambil air dari kamar mandi dan berusaha memadamkan api, namun api semakin membesar, lalu ia keluar rumah dan berteriak untuk membangunkan warga," terang Iptu Jhon.


Lanjut Kapolsek menerangkan, warga beramai ramai mencoba membantu untuk memadamkan api dengan alat seadanya, namun api makin membesar dan menyambar rumah tetangga yaitu rumah Sihar Tambun dan Mariani Manurung karena api semakin besar, 3 unit rumah tersebut tidak bisa di padamkan.


Tidak berselang lama, 4 unit damkar Pemkab Toba tiba di lokasi. Akhirnya Api berhasil dipadamkan dan api sudah padam pada pukul 01.00 WIBb. 


"Kebakaran ini bermula diduga akibat hubungan arus pendek listrik. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran ini," kata Kapolsek.


Kapolsek mengungkapkan Posisi rumah berdampingan dan terletak di kawasan dusun desa yang  pemukiman penduduk yang ramai dan rumah yang terbakar terletak berdampingan dengan jarak 2 meter. 


"Saat ini proses penyelidikan masih dilakukan dengan memeriksa saksi-saksi terkait kebakaran tersebut. Dugaan sementara akibat arus pendek listrik," ucap Kapolsek. (OS)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini