![]() |
Ketua Posko pemenangan kebun kelapa S Sihombing, Hj Erlis Afriyanti, Opung Konong dan warga kebun kelapa, Minggu,(10/11/2024). |
TEBINGTINGGI| Ratusan warga kebun kelapa Kelurahan Damar Sari, Kecamatan Padang Hilir menyambut hangat kedatangan calon Wakil Walikota Kota Tebingtinggi nomor urut 2 Hj Erlis Afriyanti dalam rangka kampanye Pilkada Walikota/Wakil Walikota, Minggu,(10/11/2024), siang sekitar pukul 15.00.
Acara berlangsung di posko pemenangan pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Walikota/Wakil Walikota Basyaruddin Nasution/Hj Erlis Afriyanti di kediaman ketua Posko S.Sihombing.
Dalam sambutannya, ketua posko S Sihombing mengatakan bahwa dia membuat posko karena ketertarikan ada putri asli lahir dan sekolah di Tebingtinggi mau kembali ke Tebingtinggi untuk membangun Kota Tebingtinggi.
Kepada ratusan warga yang hadir dan didominasi kaum ibu-ibu ketua posko pemenangan S Sihombing, (Kita sebut S Sihombing) mulai hari ini harus mendukung dan memenangkan putri asli Kota Tebingtinggi.
"Saya tahu orang tua dari ibu ini pemilik rumah makan di pajak mini, karena saya sering makan disana, pasti tidak jauh karekter ibu ini dengan orang tuanya yang baik dan rendah hati dalam bergaul," ucap S Sihombing.
Sementara itu, Calon Wakil Walikota nomor urut 2 Hj Erlis Afrianti mengatakan terima kasih telah diterima oleh warga kebun kelapa, Kelurahan Damar Sari, Kecamatan Tebingtinggi.
Kedatangan hari ini meminta doa dan dukungan agar nanti tanggal 27 November 2024 datang ke tempat pemungutan suara pilih nomor urut 2.
Saya hadir di kebun kelapa ini yang warganya kaum nasrani dan suku batak untuk menepis isu bahwa saya fanatik dan sombong.
"Itu tidak benar, saya nasionalis berkawan dengan semua suku dan teman-teman saya banyak orang batak dan nasrani," ungkapnya.
Banyak program yang kami programkan dari tagline kami "SANTUN" , itu semua untuk masyarakat Kota Tebingtinggi agar sejahtera dan makmur. Tapi itu semua berjalan kalau kami terpilih menjadi Walikota/Wakil Walikota.
"Jadi restu ibu,bapak, nantulang, namboru yang saya minta pilihlah nanti kami dengan nomor urut 2 pada hari pemilihan yang tinggal hitungan hari agar lima tahun kedepan ada perubahan di kota Tebingtinggi yang kita cintai ini, " harap Erlis.
Kemudian, Senada dengan ketua posko pemenangan seorang warga bernama opung konong kebun kelapa mengatakan sangat bangga kampung kami kebun kelapa di kunjungi oleh calon Wakil Walikota Hj Erlis Afriyanti seorang perempuan.
" Karena saya seorang perempuan juga akan mengajak teman-teman, keluarga, dan tetangga untuk memilih nanti, " tegas opung konong.
Sebagai restu, doa dan dukungan warga kebun kelapa terhadap Hj Erlis Afriyanti, perwakilan warga ketua posko pemenangan S Sihombing dan opung konong memberi ulos sebagai kasih sayang warga kebun kelapa yang akan memilih nomor urut 2 di hari pemilihan tanggal 27 November 2024. (HR/HR).